
Bola.net - Turnamen IESF World Esports Championhsip 2023 memasuki babak perempat final. Berikut jadwal lengkap IESF Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) 2023 yang digelar mulai 29 Agustus 2023 hingga 3 September 2023.
Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) terus berkembang sebagai salah satu permainan esport paling populer di seluruh dunia. Dalam upaya untuk memajukan kompetisi di dalamnya, International Esports Federation (IESF) telah mengumumkan jadwal lengkap untuk turnamen MLBB tahun 2023.
Apa itu IESF? Dilansir situs resminya, IESF adalah sebuah lembaga nirlaba global yang menaungi pegiat esports di seluruh dunia dan berbasis di Korea Selatan. Lembaga ini pertama kali didirikan pada 8 Agustus 2008 silam.
Turnamen International Esports Federation World Esports Championships (IESF WEC) 2023 merupakan edisi ke-15 dan akan menampilkan tim-tim terbaik Mobile Legends: Bang Bang. Pada gelaran tahun ini, Turnamen IESF diadakan di Iași, Rumania.
Tahun ini, turnamen IESF MLBB 2023 diikuti oleh 16 tim Esports dari berbagai negara. Timnas Esports MLBB Indonesia sendiri tergabung di Grup B bersama dengan Amerika Serikat, Kazakhstan, dan Turki.
Berikut format IESF MLBB, tim peserta IESF MLBB, dan jadwal lengkap IESF MLBB 2023 selengkapnya Bolaneters.
Format IESF MLBB 2023
Pada turnamen ini ada 16 tim yang berpartisipasi dengan dibagi menjadi empat grup di babak penyisihan. Babak penyisihan grup digelar mulai 29-30 Agustus 2023 dengan memakai format Single Round-Robin.
Memakai sistem best of 3, dua tim teratas di masing-masing grup akan lolos ke babak playoffs. Sementara dua tim terbawah akan tereliminasi.
Playoff sendiri akan digelar mulai 31 Agustus 2023 hingga 3 September 2023. Grand final memakai format best of 5, sementara laga lain memakai format best of 3.
Daftar Peserta dan Pembagian Grup IESF MLBB 2023
Grup A
- Georgia
- Mongolia
- Namibia
- UEA
Grup B
- Indonesia
- Kazakhstan
- Turki
- Amerika Serikat
Grup C
- Brasil
- Rumania
- Arab Saudi
- Senegal
Grup D
- Kolombia
- Mesir
- Filipina
- Ukraina.
Jadwal Tim MLBB Indonesia di IESF MLBB 2023
Babak Penyisihan Grup B
29 Agustus 2023
- 18.00 WIB - Amerika Serikat 1 vs 2 Indonesia
30 Agustus 2023
- 18.00 WIB - Indonesia 2 vs 0 Turki
- 00.00 WIB - Indonesia 2 vs 1 Kazakhstan.
Perempat Final IESF MLBB 2023
Dengan tiga kemenangan yang diraih, tim Indonesia pun berhak melaju ke babak Perempat Final Upper Bracket IESF MLBB 2023 sebagai juara grup. Sementara di posisi runner up ada Kazakhstan.
Di perempat final upper bracket yang digelar Jumat (31/8/2023) pada 19.00 WIB nanti, tim Indonesia akan bertemu dengan Brasil yang merupakan runner up Grup C.
Jadwal Lengkap MLBB IESF 2023, Selasa 29 Agustus 2023
- Uni Emirat Arab 2-0 Namibia
- Amerika 2-1 Indonesia
- Senegal 0-2 Rumania
- Mesir 2-0 Kolombia
- Mongolia 2-0 Georgia
- Turki 1-2 Kazakhstan
- Georgia 1-2 Uni Emirat Arab
- Brasil 1-2 Arab Saudi
- Filipina 2-0 Ukraina
- Kazakhstan 2 - 0 Amerika Serikat
- Arab Saudi 2 - 0 Senegal
- Ukraina - Mesir (win by default)
Jadwal Lengkap MLBB IESF 2023, Selasa 30 Agustus 2023
- 18.00 WIB - Namibia 0 vs 2 Mongolia
- 18.00 WIB - Indonesia 2 vs 0 Turki
- 18.00 WIB - Rumania 0 vs 2 Brasil
- 20.00 WIB - Kolombia 0 vs 2 Filipina
- 20.00 WIB - Mongolia 2 vs 0 Uni Emirat Arab
- 20.00 WIB - Turki 0 vs 2 Amerika Serikat
- 22.00 WIB - Brasil 2 vs 0 Senegal
- 22.00 WIB - Filipina 2 vs 0 Mesir
- 22.00 WIB - Namibia 0 vs 2 Georgia
- 00.00 WIB - Indonesia 2 vs 1 Kazakhstan
- 00.00 WIB - Rumania 0 vs 2 Arab Saudi
- 00.00 WIB - Kolombia vs Ukraina (win by default)
Klasemen Akhir IESF MLBB 2023
Berikut klasemen akhir untuk fase penyisihan grup IESF MLBB 2023:
Klasemen akhir IESF MLBB 2023. (c) dok.Liquipedia
Bolaneters bisa menikmati setiap pertandingan IESF di Youtube resmi IESF, MLBB, dan juga PB ESI jika khusus untuk Timnas MLBB Indonesia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap IESF Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) 2023
Lain Lain 31 Agustus 2023, 10:04
-
Jadwal Lengkap, Hasil, dan Klasemen MDL Indonesia Season 8 (MDL ID S8) 2023
Lain Lain 1 Agustus 2023, 12:51
-
Daftar Lengkap Tim dan Roaster di MPL Indonesia Season 12 (MPL ID S12) 2023
Lain Lain 13 Juli 2023, 15:15
-
PB ESI DKI Gelar Turnamen Esports, Berhadiah Rp200 Juta
Olahraga Lain-Lain 26 Juni 2023, 22:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR