
Bola.net - Bola Beli kali ini membahas sepatu sepak bola dari salah satu merek ternama, Nike, untuk seri Mercurial Vapor 13 360 Elite White. Apa kelebihan dan kekurangan dari sepatu bola Nike tersebut?
Kesan pertama dari sepatu sepak bola Nike seri tersebut adalah ringan ketika dipegang. Dengan demikian, tentunya cukup membantu terhadap kecepatan dan kelincahan dari si penggunanya.
Seperti dilansir Run Repeat, beberapa pemakai berkomentar bahwa memakai sepatu sepak bola Nike Mercurial Vapor sudah seperti bermain bal-balan tanpa alas kaki. Bagi penyuka sepak bola yang sewaktu kecil sering bermain bola tanpa sepatu, mungkin Mercurial Vapor 13 ini cocok untuk kalian.
Kelebihan lainnya yaitu penggunaan Flyknit di sepatu ini. Flyknit adalah rajutan benang sintetis yang sangat ringan.
Flyknit dari Nike pertama kali melakoni debut-nya pada Olimpiade 2012. Saat itu, penggunaannya untuk sepatu lari. Penggunaan istilah angka "360" untuk menjelaskan soal teknologi flyknit yang membungkus menyeluruh atau secara 360 derajat.
Penggunaan teknologi Flyknit di sepatu sepak bola Nike Mercurial Vapor tersebut juga membuat beberapa orang berkomentar bahwa mereka merasakan sensasi seperti memakai kaus kaki.
Kekurangan dari edisi "Elite White" adalah dari segi desain. Tidak begitu spesial tetapi desain tulisan yang ditempatkan di bagian bawah dan belakang sepatu membuat terkesan unik dan stylish.
Bila dilihat dari lapak LiOnline Store di situs Bukalapak, Nike Mercurial Vapor 13 360 tidak hanya tersedia dalam warna putih (White). Beberapa varian warna juga tersedia.
Seperti apa detail-detail dari sepatu sepak bola Nike Mercurial Vapor 13 360 Elite White tersebut? Kalian bisa melihatnya dalam tayangan Bola Beli di atas.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kelebihan dan Kekurangan Sepatu Sepak Bola Nike Mercurial Vapor 13 360 Elite White
Lain Lain 16 Januari 2021, 13:43
-
Bola Beli: Sepatu Puma Ultra Cocok Bagi Kamu yang Ingin Seperti Aguero dan Griezmann
Lain Lain 12 Januari 2021, 13:45
-
Bola Beli: Lebih Dekat dengan Sepatu Sepak Bola Merek Ortuseight
Lain Lain 18 November 2020, 15:34
-
Neymar - Puma dan Pemain dengan Kontrak Sepatu Paling Mahal di Dunia
Bolatainment 22 September 2020, 13:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR