Bola.net - Pernahkah Anda mendengar kata tepung kanji? Bagi Anda yang belum pernah mendengarnya, tepung kanji memiliki nama lain yaitu tepung tapioka, yang berbahan dasar singkong.
Tepung ini sudah banyak dimanfaatkan sebagai bahan dasar pembuatan makanan dan juga sebagai menambah perekat karena memiliki tekstur yang lengket dan juga kental.
Tepung ini bisa dikreasikan untuk membuat berbagai masakan, termasuk kue, roti, dan sup. Selain untuk memasak, ada banyak manfaat tepung tapioka lainnya bagi kesehatan.
Tepung ini mengandung banyak sekali karbohidrat dan sedikit protein, serat, atau zat gizi lainnya. Tepung tapioka bisa menjadi alternatif bagi Anda yang menjalankan diet bebas gluten.
Selain itu, tepung tapioka juga bisa menjadi pengganti tepung atau gandum bagi Anda yang tidak bisa mengonsumsi makanan yang mengandung gluten.
Lantas, apa saja manfaat tepung tapioka bagi kesehatan tubuh? Berikut beberapa manfaat terkait tepung tapioka yang perlu Anda ketahui dirangkum dari Hello Sehat, Dokter Sehat, dan Medical News Today, Senin (29/6/2020).
Menyehatkan Pencernaan
Tepung tapioka memiliki kandungan serat yang tinggi. Serat yang terkandung bekerja secara efisien untuk menyehatkan pencernaan.
Mengonsumsi tepung tapioka dipercaya mampu mencegah sembelit, nyeri usus, perut kembung, dan bahkan kanker usus.
Menjaga Tekanan Darah
Jika kamu memiliki tekanan darah tinggi dan juga rendah maka bisa mengancam bagi kesehatan tubuh. Mengonsumsi tepung tapioka bisa menjadi solusi.
Kandungan kalium yang ada di dalam tepung kanji mampu menjaga tekanan darah bisa tetap menjadi normal supaya sangat baik untuk kesehatan pada jantung.
Membantu Menaikkan Berat Badan
Mengonsumsi makanan dari olahan tepung tapioka bisa menjadi solusi kamu yang ingin menaikkan berat badan. Terdapat penelitian yang mengatakan bahwa kandungan karbohidrat pada tepung kanji ternyata bisa membantu dalam menaikkan berat badan.
Jadi tepung tapioka memang sangat cocok untuk orang yang ingin menaikkan berat badan atau orang berbadan kurus.
Menambah Nutrisi Pada Tulang
Manfaat lain dari tepung tapioka adalah berguna untuk memadatkan tulang. Mengonsumsi makanan dari olahan tepung tapioka juga bisa mencegah penyakit tulang seperti osteoporosis.
Osteoporosis sendiri juga merupakan penyakit tulang yang diakibatkan kerapuhan tulang karena terkikis pada usia seseorang. Pasalnya, tepung tapioka memiliki kandungan zat besi, kalsium, serta vitamin K yang berguna untuk kesehatan tulang kamu.
Mengatasi Asam Lambung
Ketika maag datang situasi di mana perut merasakan nyeri yang berasal dari lambung. Banyak yang menyatakan bahwa penyebab terjadinya maag antara lain pola makan yang tidak teratur, stres atau banyak pikiran, penggunaan obat-obat tertentu yang terlalu keras, konsumsi alkohol dan rokok yang berlebihan. Untuk mengatasi masalah kesehatan tersebut, mengonsumsi tepung tapioka bisa menjadi solusi.
Tepung tapioka sendiri berbahan dasar singkong alami. Singkong memiliki sifat untuk bisa merekatkan bahan-bahan lain seperti halnya fungsi lem dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, mengonsumsi tepung kanji dapat membantu menebalkan lapisan lambung secara alami, sehingga asam lambung dapat teratasi.
Disadur dari: Bolacom (Alfi Yuda, Wiwig Prayugi) | Dipublikasi: 29 Juni 2020
Video: 5 Pemain Cadangan Termahal di Eropa Termasuk Pemain Real Madrid, Gareth Bale
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
9 Manfaat Spirulina bagi Kesehatan, Bisa Bantu Atasi Jerawat Lho!
Lain Lain 29 Juni 2020, 16:45 -
Penting Diketahui, Inilah 5 Manfaat Tepung Tapioka bagi Kesehatan
Lain Lain 29 Juni 2020, 16:30 -
Lain Lain 29 Juni 2020, 15:49
-
Lirik Lagu Stern des Sudens - Anthem FC Bayern Munchen
Lain Lain 29 Juni 2020, 15:44
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR