Erick Thohir bakal Bangun Pusat Pelatihan Terbaik di Asia Tenggara, Tetapkan 17 Cabor Unggulan untuk Olimpiade 2028

Bola.net - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menyatakan kesiapan menjalankan program strategis Presiden Prabowo Subianto untuk memperkuat prestasi olahraga nasional. Salah satu agenda utamanya adalah pembangunan pusat pelatihan atlet modern berbasis sport science.
Rencana tersebut meliputi pembangunan kawasan latihan terpadu yang dirancang sebagai pusat pembinaan jangka panjang. Pemerintah menargetkan fasilitas itu menjadi yang terbesar dan terbaik di Asia Tenggara.
Kemenpora, di bawah pimpinan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Erick Thohir, juga menyelaraskan program tersebut dengan Asta Cita keempat Presiden Prabowo. Fokusnya mencakup peningkatan kualitas pembinaan atlet di berbagai cabang olahraga.
"Saya dan tentunya semua masyarakat Indonesia yang ingin melihat prestasi olahraga mendunia mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden yang telah memberikan perhatian khusus kepada bidang olahraga kita," ujar Erick Thohir.
"Dengan memasukkan rencana pembangunan kompleks fasilitas latihan atlet ke dalam program strategis pemerintah yang segera diakselerasi dalam waktu dekat," katanya menambahkan.
Menjaga Komitmen

Erick Thohir menjelaskan bahwa perhatian Presiden akan mendorong seluruh pemangku kepentingan olahraga bekerja lebih optimal. Ia menekankan setiap komponen dalam ekosistem pembinaan atlet harus menjaga komitmen tersebut.
"Ini artinya Pak Presiden tidak main-main dalam mengupayakan bangsa kita menjadi bangsa yang digdaya di pentas olahraga internasional. Karena rencananya kita mendirikan pusat pelatihan ini akan menjadi yang terbaik di Asia Tenggara," ucap Erick Thohir.
"Perhatian dan komitmen Presiden ini tentunya semakin memotivasi seluruh stakeholder yang terlibat di dalam ekosistem olahraga prestasi untuk memberikan yang terbaik demi Merah Putih, termasuk para atlet yang keberangkatannya ke setiap event adalah menjadi duta bangsa," lanjutnya.
Kolaborasi

Kemenpora juga menyiapkan kolaborasi lintas kementerian untuk mempercepat pembangunan pusat pelatihan tersebut. Erick Thohir menegaskan bahwa kerja terpadu diperlukan agar pembinaan berjenjang dan konsisten.
"Yang terpenting kita harus bersatu merencanakan dan mewujudkan ini sehingga pembinaan berjenjang dan jangka panjang nanti dilakukan secara konsisten dan berujung prestasi. Ini mimpi besar kita semua," imbuh Erick Thohir.
Kemenpora menetapkan 17 cabang olahraga unggulan sebagai fokus pembinaan jangka menengah dan panjang menuju Olimpiade 2028. Penetapan dilakukan melalui analisis potensi medali, rekam jejak internasional, kesiapan ekosistem pembinaan, dan prospek jangka panjang.
Cabor itu di antaranya atletik, senam, renang, bulutangkis, angkat besi, panjat tebing, dan panahan. Kemenpora juga menyiapkan mekanisme promosi-degradasi antarcabor untuk meningkatkan daya saing pembinaan.
Penulis: Fitri Apriani (Bola.net)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Siap-Siap! Timnas Indonesia Bakal Melawan Negara Eropa, Karibia, dan Oseania di FIFA Series Maret-April 2026
- Indonesia Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026: Momen Tepat untuk Menguji Wajah Baru Skuad Garuda
- Indonesia Kirim 996 Atlet ke SEA Games 2025: Erick Thohir Minta Merah Putih Berjaya di Thailand, Target Berapa Emas?
- Gebrakan Erick Thohir: Gandeng BPKP, Kemenpora Prioritaskan 17 Cabor Emas
- Sukses Besar MotoGP Mandalika 2025, Menpora Erick Thohir Ungkap Kunci Rahasia di Balik Layar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gebrakan Erick Thohir: Gandeng BPKP, Kemenpora Prioritaskan 17 Cabor Emas
Olahraga Lain-Lain 20 November 2025, 15:02
-
Sukses Besar MotoGP Mandalika 2025, Menpora Erick Thohir Ungkap Kunci Rahasia di Balik Layar
Otomotif 20 November 2025, 13:27
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR