
Bola.net - Juara kelas terbang One Pride Pro Never Quit, Suwardi mendapat tantangan saat mengunjungi Halal Park RKB BNI Fest yang terletak di kawasan Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (28/7/2019). Dia ditantang memasak oleh chef Norman Ismail.
Namun, Suwardi menyerah lantaran mengaku tak paham dengan urusan dapur. Apalagi dalam kesempatan tersebut, dia ditantang memasak empal gentong dan kolak pisang.
"Saya bisa masak. Tapi, masak air. Itu juga sampai kering," ujar Suwardi.
Selain ditantang memasak, Suwardi juga diminta untuk unjuk kebolehan beladiri. Dia harus mencontohkan cara menghadapi para pelaku kejahatan di jalanan, dan menariknya lagi yang menjadi korban adalah aktor kenamaan, Tora Sudiro.
"Baru juga saya pegang nih badan dia, sudah keras. Bagaimana kalau dia pakai tekniknya," kata Tora.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Destinasi Sport Tourism
Adapun, Halal Park merupakan destinasi sport tourism baru yang berada di Kompleks GBK yang secara resmi dibuka oleh Presiden Joko Widodo pada 16 April lalu. Sementara BNI Fest merupakan event yang digelar untuk mempopulerkan Halal Park.
Berbagai macam makanan, minuman halal, busana muslim, dan produk lain dijual di sini. Tercatat ada 10 produk UKM binaan BNI yang mendirikan booth di Halal Park sejak Sabtu 27 Juli lalu hingga hari ini.
"Kami berharap hadirnya RKB BNI Fest dapat menjadi salah satu pilihan tempat rekreasi yang seru bersama keluarga dan teman untuk saling bertukar cerita di akhir pekan ini. Selain aneka kuliner dari UMKM binaan BNI, kami juga menyediakan layanan perpanjang paspor," tutur Corporate Secretary BNI, Meiliana.
"Ayo bagi kalian yang masih bingung untuk memilih tempat rekreasi yang seru di weekend ini, RKB BNI Fest bisa menjadi solusinya," imbuhnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juara Kelas Terbang One Pride Ditantang Memasak di Halal Park GBK
Olahraga Lain-Lain 28 Juli 2019, 15:28
-
Saksikan Live Streaming One Championship: Legendary Quest di Vidio
Lain Lain 15 Juni 2019, 18:03
-
ONE Championship: Petarung Inggris Rebut Gelar di Jakarta
Olahraga Lain-Lain 4 Mei 2019, 02:20
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR