
Bola.net - Tanda kesiapan menuju SEA Games 2025 kian nyata setelah PB Akuatik Indonesia merilis daftar atlet dari empat cabang sekaligus. Skuad polo air, loncat indah, open water swimming, dan renang artistik resmi diperkenalkan kepada publik di Stadion Akuatik GBK, Jakarta, Sabtu (29/11/2025).
Momentum ini menjadi titik penting bagi para atlet yang telah menjalani tahap seleksi, pemusatan latihan, hingga program uji coba ke luar negeri. Mereka kini berada pada fase akhir menuju kompetisi terbesar kawasan Asia Tenggara tersebut.
Di balik seremoni sederhana itu, terselip pesan kuat dari para pengurus bahwa tanggung jawab besar kini berada di pundak para atlet. Mereka diminta tampil tanpa ragu, tanpa alasan, dan mengerahkan seluruh kemampuan demi Merah Putih.
Tanggung Jawab 280 Juta Rakyat Indonesia

Wakil Ketua Umum PB Akuatik Indonesia, Wisnu Wardhana, menegaskan bahwa para atlet yang terpilih merupakan representasi terbaik dari negeri ini. Ia menyampaikan bahwa seluruh proses persiapan sudah disusun dengan matang.
"Pada dasarnya, mereka sudah terpilih mewakili 280 juta penduduk. Jadi, berikan yang terbaik. Persiapan sudah dilakukan maksimal. No excuse. Pokoknya kita siap tempur," ujarnya.
Menurut Wisnu, target yang dipasang untuk setiap cabang olahraga bersifat realistis namun tetap menantang. Untuk polo air, baik putra maupun putri, harapannya adalah mempertahankan pencapaian SEA Games sebelumnya, atau bahkan melebihi.
Ia menambahkan, "Polo air putra, sebelumnya meraih perak, paling tidak kami mempertahankan. Kalau bisa memperbaiki, itu pencapaian luar biasa. Untuk putri juga sama. Pelatnas mereka baru berjalan sekitar empat sampai lima bulan, tapi kami tetap menargetkan minimal bertahan."
Program Uji Coba dan Jadwal Keberangkatan
Persiapan jelang keberangkatan tidak hanya dilakukan di dalam negeri. Wisnu menjelaskan bahwa skuad polo air telah mendapat pengalaman berharga dari uji coba ke luar negeri. Tim putri mengikuti program di Guangzhou, China, sementara tim putra menjalani latihan intensif di Seoul bersama Timnas Korea dan salah satu universitas terkuat di sana.
"Hasilnya cukup banyak memberikan pengalaman baru. Pertandingan mereka masih minim, tapi dua minggu di sana membuat mereka terlihat lebih maksimal," ucapnya.
PB Akuatik Indonesia juga memastikan seluruh tim akan berangkat secara bertahap menyesuaikan jadwal pertandingan masing-masing. "Renang berangkat 8 Desember. Polo air dan artistik, 13 Desember. Renang paling dulu karena mulai bertanding 10 Desember," jelas Wisnu.
Hingga hari keberangkatan, seluruh atlet diwajibkan menjalani latihan intensif. "Mereka wajib berlatih sampai H-2. Mereka tetap latihan bersama timnas di GBK," tambahnya.
Daftar Atlet Polo Air

Tim Polo Air Putra Indonesia
- Atlet: Ahmad Fauzy Mappatabe, Hizkia Bimantoro, Novian Dwiputra, Rezza Auditya Putra, Ridjkie Mulia, Brahni Cahyandra Samudera, Delvin Felliciano, Didi Akbar, Hosea Krisna Setiawan, Muhamad Zein Dzaki Julian, Muhammad Alwi Irhash, Revanza Rizky Rahman, Rezabakti Mulia, Regi Mulya Ramdhani, dan Avicenna Aqeel Umarella.
- Pelatih: Rangga Wisnu Wardhana, Benny Respati
- Masseur: Muhammad Yanwar Habibi
Tim Polo Air Putri Indonesia
- Atlet: Aenah Aeliyah Purbaningrum, Febrina Indriasari, Indah Safitri, Jeanette Ayu Puspita, Melyn Cecilia Legawa, Adila Putri Shabirah, Amazia Keyko Radisty, Annisa Nurul Aulia, Bilqis Kautsar Uzmut, Lathifa Hazna Azka Rahayu, Selfia Nur Fitroch, Theresia Putri Argya Wibowo, dan Thytania Rhamadini Putri.
- Pelatih: Zulfikar Lubis, Inez Febrianti
- Masseur: Kurnia Fitri Ramadhan
Disadur dari: Bola.com/Razaqa Roger Arif Ali
Baca Ini Juga:
- Atlet Loncat Indah Indonesia Gladies Lariesa Berharap Jalur Langit di SEA Games 2025: Kalau Tuhan Izinkan Pasti Dapat Medali Emas
- Andriyan/Yudha Panaskan Mesin di Indonesia Open Aquatic Championship Demi Berikan yang Terbaik di SEA Games 2025
- Duet Hilda Tri Julyandra/Talitha Amabelle Putri Mantap Menyongsong SEA Games 2025 Usai Tampil di Indonesia Open Aquatic Championship 2025
- PB Akuatik Indonesia Tetapkan Target di SEA Games 2025: 3 Medali Emas, tapi Kalau Bisa Lebih
- Deretan Juara dan Penguasa di Indonesia Open Aquatic Championships 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PB Akuatik Indonesia Umumkan Skuad Resmi SEA Games 2025: Kita Siap Tempur!
Olahraga Lain-Lain 30 November 2025, 16:06
LATEST UPDATE
-
Head to Head Arsenal vs Man United: Tuan Rumah Unggul, tapi Ada Catatan Menarik
Liga Inggris 24 Januari 2026, 13:48
-
Marc Marquez Alami Kecelakaan di Sirkuit Aspar saat Latihan Jelang MotoGP 2026
Otomotif 24 Januari 2026, 12:56
-
Pergeseran Taktik dan Budaya: Cara Alvaro Arbeloa Menyatukan Real Madrid
Liga Spanyol 24 Januari 2026, 12:54
-
Arsenal vs Manchester United: Meriam London Superior, Setan Merah Terancam
Liga Inggris 24 Januari 2026, 12:44
-
Tempat Menonton Malut United vs Persik Kediri: Apakah Disiarkan TV Nasional?
Bola Indonesia 24 Januari 2026, 12:15
-
Baru Cetak 9 Gol dari 27 Laga, Gyokeres Flop di Arsenal? Ini Kata Arteta
Liga Inggris 24 Januari 2026, 12:11
-
Man City vs Wolves: Menanti Debut Marc Guehi, Obat Pusing Guardiola
Liga Inggris 24 Januari 2026, 12:02
-
Michael Carrick Puji Kualitas Kobbie Mainoo Jelang Ujian Berat Kontra Arsenal
Liga Inggris 24 Januari 2026, 11:57
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


















KOMENTAR