Bola.net - Pada pekan ke-9 Top Youth Premier League ketagori U-10, terjadi pergantian untuk posisi puncak klasemen sementara. Tim Pelita Jaya, yang pada pekan sebelumnya masih berada di posisi teratas, harus tergeser oleh CS Private Soccer. Apa penyebabnya?
Penyebabnya adalah Pelita Jaya kalah dalam dua pertandingan yang dilakoni pada pekan ke-9. Mereka kalah 0-2 dan 0-1 dari CS Private Soccer. Alhasil, CS Private Soccer yang menggantikan posisi Pelita Jaya di puncak klasemen sementara Top Youth Premier League U-10.
CS Private Soccer mengoleksi 42 poin dari 16 pertandingan yang sudah dilakoni. Mereka menciptakan 14 kemenangan, sedangkan 2 laga lainnya berakhir dengan kekalahan.
Sementara itu, Pelita Jaya harus turun ke posisi ketiga klasemen. Mereka kini mengumpulkan 36 poin dari 18 pertandingan yang sudah dimainkan. Pelita Jaya mencetak 11 kemenangan, 3 hasil imbang, dan 4 kekalahan.
Tunas Gunung Putri, yang sebelumnya berada di posisi ketiga, naik ke posisi kedua dengan torehan 41 poin dari 16 laga yang sudah dimainkan. Mereka mencatatkan 13 kemenangan, 2 hasil imbang, dan baru sekali kalah.
Di Top Youth Premier League U-11, tim Skylima masih berada di puncak klasemen sementara dengan torehan 443 poin. Mereka menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan dari 17 pertandingan yang sudah dimainkan, dengan catatan 13 kemenangan dan 4 hasil imbang.
Apakah akan ada pergantian posisi puncak di klasemen kategori U-10, setelah pada pekan ke-9 Tim Pelita Jaya sudah tergeser? Jadi, jangan lewatkan laga-laga Top Youth Premier League yang disiarkan di Mentari TV dan live streaming-nya di Vidio setiap hari Minggu!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Karena Tendang Kucing Piaraan, Kurt Zouma Dikecam dan Akhirnya Minta Maaf
Open Play 9 Februari 2022, 10:39 -
Juara Piala Afrika 2022, Senegal Berikan Libur Nasional untuk Berpesta Juara
Open Play 8 Februari 2022, 16:09 -
Intip Latihan Perdana Christian Eriksen Bersama Brentford Yuk
Open Play 8 Februari 2022, 16:01 -
Kisah Silem Serang, Memupuk Atlet Tinju di Gang Kota Depok
Open Play 7 Februari 2022, 14:33
LATEST UPDATE
-
Ange-Yoan Bonny Bonny, Energi Baru yang Langsung Menyatu di Inter
Liga Italia 5 Oktober 2025, 03:23 -
Dua Pemain Muda Hebat untuk Masa Depan Inter Milan
Liga Italia 5 Oktober 2025, 02:53 -
Man of the Match Chelsea vs Liverpool: Moises Caicedo
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 02:03 -
Inter vs Cremonese: Bonny Gemilang dengan 1 Gol dan 3 Assist
Liga Italia 5 Oktober 2025, 01:47 -
Man of the Match Inter Milan vs Cremonese: Ange-Yoan Bonny
Liga Italia 5 Oktober 2025, 01:36 -
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR