
Bola.net - MotoGP 2020 akan dimulai sepekan lagi di Sirkuit Jerez, Spanyol, yang merupakan seri kandang duet Repsol Honda, Marc Marquez dan Alex Marquez.
Sejauh ini Dorna Sports selaku promotor MotoGP pun memastikan akan ada 13 balapan yang digelar di 8 trek dan 5 negara Eropa berbeda. Jerez merupakan salah satu trek yang akan menggelar dua pekan balap beruntun.
MotoGP Jerez yang pertama pun akan digelar pada 17-19 Juli, didahului dengan sesi uji coba tambahan pada 15 Juli. Marquez Bersaudara pun mengaku akan memakai desain helm yang berbeda untuk pekan balap tersebut.
Berikut galeri foto desain helm spesial Marc dan Alex Marquez.

Marc dan Alex memamerkan desain helm yang didasari warna putih, dan dihiasi oleh beberapa gambar menarik yang berkaitan dengan kegiatan mereka selama karantina mandiri di rumah akibat pandemi virus corona.

Salah satu kegiatan mereka adalah main PlayStation, minum kopi, mencuci tangan, memakai masker, bahkan ada juga gambar-gambar barbel tanda bahwa mereka tetap latihan selama karantina, dan juga ada gitar yang menunjukkan mereka kerap bermain musik bersama.

Helm ini tentu sangat berbeda dengan helm Marc yang biasanya berwarna merah menyala dengan gambar semut memenuhi bagian permukaannya, begitu juga dengan helm Alex yang biasanya memakai warna biru terang.

Helm ini pun mereka luncurkan sebagai tribut untuk para pekerja di garda terdepan, termasuk para petugas medis, yang menangani pandemi virus corona, serta untuk orang-orang yang sudah mau bersabar menjalani karantina mandiri di rumah.

Pada bagian belakang helm keluaran Shoei tersebut, juga terdapat jargon bertuliskan 'Pushing Ahead Together', yang mengartikan keyakinan Marquez Bersaudara bahwa bersama-sama, semua orang pasti bisa kuat melewati masa berat akibat pandemi ini.

Helm ini pun nantinya akan dilelang, berikut sarung tangan dan sepatu balap mereka. Semua uang yang terkumpul nantinya akan disumbangkan ke Palang Merah Spanyol.

Lelang pun akan dimulai pada Jumat (17/7/2020), hari pertama MotoGP Jerez, dan akan diakhiri pada Senin (27/7/2020), sehari setelah MotoGP Andalusia. Anda pun bisa ikut serta dengan masuk ke situs https://www.catawiki.es/Marquezforcovid19.

"Saya ingin memberikan tribut kepada semua orang yang menderita akibat pandemi ini, begitu juga kepada para profesional yang bekerja tanpa lelah dalam periode ini. Usai berpikir panjang dengan Alex, kami yakin opsi membuat desain spesial untuk helm kami bisa jadi tribut yang baik bai mereka semua, dan pada saat yang sama, dengan lelang usai balap, kami bisa mendorong perjuangan melawan pandemi ini," ujar Marc lewat MotoGP.com.
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Jonathan Rea Kuasai Hari Kedua Uji Coba WorldSBK Catalunya
- Nico Rosberg: Semoga Valentino Rossi Lanjut Balapan Bukan Karena Takut Pensiun
- Marc dan Alex Marquez Pakai Helm Spesial di MotoGP Jerez
- 'Vakumnya Dovizioso Bakal Berisiko, Lorenzo Bisa ke Ducati'
- Aleix Espargaro: Aprilia Makin Maju Berkat Eks Bos Ferrari
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Galeri: Desain Helm Spesial Marc dan Alex Marquez untuk MotoGP Jerez
Open Play 10 Juli 2020, 09:20
-
Marc dan Alex Marquez Pakai Helm Spesial di MotoGP Jerez
Otomotif 9 Juli 2020, 16:15
-
'Gaet Pol Espargaro Tanda Honda Jebak Alex Marquez'
Otomotif 8 Juli 2020, 17:43
-
4 Bukti Honda Tabuh Genderang Perang pada Marc Marquez
Otomotif 7 Juli 2020, 16:08
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR