Bola.net - Matheus Pato kembali menjadi bintang di balik kemenangan telak yang diraih Borneo FC Samarinda pada pekan ke-33 BRI Liga 1 2022/2023. Berkat dua golnya, Borneo FC menang 4-2 atas RANS Nusantara FC di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (9/4/2023) WIB.
Pato membuka keran golnya di menit ke-11. Ia menggandakan keunggulan Borneo FC yang sudah lebih dulu unggul di menit ke-3 lewat Adam Alis.
Gol kedua Pato tercipta di menit ke-84 lewat sundulan. Sebelum gol ini, Stefano Lilipaly turut mencetak gol lewat tendangan bebas di menit ke-75.
RANS FC sanggup membalas dua kali. Makan Konate di menit ke-38, kemudian diakhiri gol M Kevy di (90') di penghujung pertandingan.
Raihan tiga poin ini tidak membuat Borneo FC bergerak dari peringkat ke-4. Skuad besutan Pieter Huistra ini mengoleksi 57 poin.
RANS FC sendiri terjebak di dasar klasemen dengan baru mengumpulkan 18 poin. Kekalahan ini merupakan kekalahan ke-21 dai 33 laga yang sudah dijalani The Prestige Phoenix.
Susunan Pemain
Borneo FC Samarinda (4-3-3): Daffa Fasya, Diego Michiels, Agung Prasetyo, Julio Cesar, Abdul Rachman; Adam Alis, Wahyudi Hamisi, Jonathan Bustos; Terens Puhiri, Matheus Pato, Stefano Lilipaly.
Pelatih: Pieter Huistra
RANS FC Nusantara (5-2-3): Hilman Syah; Bayu Setiawan, Herwin Tri, Agus Noa, Willian Correira, Saddam Hi; Ady Setiawan, Finky Pasamba; Mitsuru Maruoka, Makan Konate, Edo Febriansyah.
Pelatih: Rodrigo Santana
Baca Juga:
- Hasil BRI Liga 1 Persita Tangerang vs Persib Bandung: Skor 4-0
- Link Nonton Live Streaming Borneo FC vs RANS Nusantara, Minggu 9 April 2023
- Link Nonton Live Streaming Persita Tangerang vs Persib Bandung, Minggu 9 April 2023
- Highlight Persis vs Persebaya: 6 Gol Tercipta, Pertandingan Berakhir Imbang 3-3
- Hasil BRI Liga 1 Persis Solo vs Persebaya Surabaya: Skor 3-3
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Babak Belur di Kandang Persita Tangerang
Open Play 9 April 2023, 23:40
-
Hasil BRI Liga 1 Persita Tangerang vs Persib Bandung: Skor 4-0
Bola Indonesia 9 April 2023, 22:39
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR