Bola.net - - Pertandingan El Clasico kemarin kembali berjalan sangat panas. Setelah dalam beberapa tahun terakhir atmosfer laga antara melawan Real Madrid relatif kalem, laga kemarin seolah mengingatkan betapa besarnya rivalitas antara kedua tim.
Salah satu faktor yang membuat pertandingan kemarin menjadi sangat panas adalah karena kinerja wasit yang buruk. Kedua tim sama-sama merasa dirugikan dengan berbagai keputusan yang diambil oleh Hernandez Hernandez.
Pada babak pertama, ada beberapa insiden yang membuat marah baik Barca maupun Madrid. Puncaknya adalah ketika Sergi Roberto diusir keluar karena memukul Marcelo. Gerard Pique sepertinya sangat kesal dengan kinerja wasit dan ia pun mengatakannya kepada Nacho Fernandez saat kedua tim tengah bersiap menjalani babak kedua.
Menurut Marca, Pique membisikkan: "Kami bisa juara liga dengan wasit sampah seperti ini."
Nacho nampak terkejut karena Pique seolah mengindikasikan wasit berpihak kepada Madrid. Nacho pun menegaskan bahwa Madrid sama sekali tak merasa dibantu wasit.
"Bagaimana kamu bisa komplain soal wasit? Mereka sudah memberikan 17 kartu merah kepada kami musim ini," cetus nacho setengah heran. Pique sudah pergi menjauh saat Nacho mengatakannya.
Laga ini sendiri berakhir dengan skor 2-2. Barca unggul lebih dulu lewat Luis Suarez sebelum kemudian Cristiano Ronaldo menyamakan kedudukan. Lionel Messi kembali membawa Barca unggul tapi Gareth Bale memaksa laga diakhiri dengan hasil imbang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penyanyi Cantik Ini Akan Meriahkan Duel Liverpool vs Real Madrid
Bolatainment 8 Mei 2018, 23:52
-
Tandang ke Sevilla, Madrid Dituntut Lakukan Hal Ini
Liga Spanyol 8 Mei 2018, 21:15
-
Zidane Malas Bahas Kontroversi Seputar El Clasico
Liga Spanyol 8 Mei 2018, 20:53
-
Zidane Tak Cemas Timnya Akan Dilanda Cedera Jelang Final UCL
Liga Champions 8 Mei 2018, 20:18
-
Ronaldo Akan Siap 150 Persen Untuk Final Liga Champions
Liga Champions 8 Mei 2018, 19:54
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR