Bola.net - - LA Galaxy menciptakan sebuah video meme akibat kesal terhadap lawan yang melakukan diving saat bermain menghadapi timnya.
Video ini berawal dari laga antara Galaxy kontra Portland Timbers pada hari Minggu kemarin. Pertandingan itu dilangsungkan di StubHub Center, markas Galaxy.
Sayangnya meski berstatus sebagai tuan rumah, Galaxy malah tumbang dengan skor 0-1. Hal tersebut juga tak lepas dari keunggulan pemain yang didapat oleh Portland menyusul kartu merah yang didapat oleh Jelle Van Damme.
Pemain plontos asal Belgia tersebut dikartu merah karena mendapat dua kartu kuning karena melanggar Guzman dan Diego Chara. Nah yang membuat pihak Galaxy berang adalah kartu kuning Chara itu sejatinya tak pantas didapat oleh Van Damme. Sebab ia melakukan diving.
Dan karena kesal protesnya di atas lapangan tak berhasil, cara lain ditempuh oleh Galaxy untuk melampiaskan protesnya tersebut. Mereka melampiaskannya dengan kreatif, yakni dengan membuat sebuah video meme berdurasi 44 detik.
Dalam video meme tersebut, ditunjukkan bagaimana Chara melakukan diving. Pose Chara saat melakukan tindakan tak sportif itulah yang kemudian dijadikan bahan meme bertema bintang jatuh, mulai dari meluncur di ruang angkasa, meluncur ke dalam laut, ke dalam set film Star Wars, hingga jatuh ke dalam kolam.
Simak videonya yang kocak dan kreatif berikut ini:
are we doing this right? ☄️ #shootingstars #memes pic.twitter.com/8wds3Wnop8
— LA Galaxy (@LAGalaxy) March 13, 2017
"Apa kami melakukannya dengan benar? #bintangjatuh #meme."
Namun kabar terbaru dari Sports Illustrated menyatakan bahwa petinggi MLS sepertinya kurang berkenan dengan adanya meme tersebut. Mereka disebut akan bertemu dengan pihak Galaxy untuk membicarakan masalah tersebut.
Klik Juga:
- Akting 'Lebay' Vardy Untuk Kartu Merahkan Nasri
- Video: Mourinho Acungkan Tiga Jari Untuk Fans Chelsea
- Highlights Serie A: Inter Milan 7-1 Atalanta
- Gol Indah Gelandang Indonesia Stefano Lilipaly Terbaik di Belanda
- Dari Umpan PHP Hingga Jebret, Inilah Istilah-Istilah Ajaib Valentino Simanjuntak
- Mengenang Duet Mematikan Ronaldinho - Messi
- Highlights Serie A: Cagliari 1-5 Inter Milan
- Highlights La Liga: Eibar 1 - 4 Real Madrid
- Gol Suso vs Lazio, Gol Tebaik Milan Februari 2017
- Skill, Gol, Assist Messi vs Celta Vigo di Camp Nou
- Video: Neymar Permalukan Pique di Sesi Latihan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Video: Kesal Lawan Diving, Galaxy Ciptakan Meme Kocak
Open Play 15 Maret 2017, 17:31
-
LA Galaxy Goda Ibrahimovic Agar Ceraikan MU
Liga Inggris 12 Maret 2017, 20:34
-
Lallas: Ibrahimovic Sulit Tolak LA Galaxy
Liga Inggris 11 Maret 2017, 16:50
-
'LA Galaxy Bisa Rekrut Ibrahimovic'
Liga Inggris 10 Maret 2017, 07:00
-
LA Galaxy Siap Pecahkan Rekor untuk Ibrahimovic
Liga Inggris 9 Maret 2017, 07:50
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR