
Bola.net - - Sepanjang pekan balap MotoGP Qatar lalu, nama Johann Zarco dan Marc Marquez kembali disebut-sebut dalam kabar dan gosip kontrak musim depan. Marquez yang telah dipastikan bertahan di Repsol Honda sampai 2020, dikabarkan akan kedatangan Johann Zarco sebagai tandemnya.
Sebagai salah satu rider terkuat, Zarco memang terus menerus dipertanyakan masa depannya, apalagi Tech 3 Racing resmi meninggalkan Yamaha ke KTM akhir musim nanti. Zarco punya beberapa tim untuk dipilih, namun gosip terbaru malah menyebutkan ia berpeluang menggantikan Dani Pedrosa di Honda.
"Mengapa harus takut (ke Honda)? Jadi tandem Marc akan menyenangkan. Selain itu, Repsol Honda adalah 'dream team'. Saya menonton MotoGP sejak anak-anak, saya ingat Mick Doohan, lalu ada Valentino Rossi dan kini Marc. Tim itu selalu seru ditonton. Saya harus menunggu untuk ambil keputusan. Faktor terpenting adalah performa motor," ujarnya kepada Crash.net.
Marquez sendiri telah bertandem dengan Pedrosa sejak menjalani debut MotoGP pada 2013, dan keduanya punya hubungan yang sangat baik. Meski begitu, Marquez mengaku tak peduli siapa yang akan menjadi tandemnya tahun depan, dan tak keberatan punya tandem sekuat Zarco.
"Keputusan ada di tangan Honda. Saya hanya ingin tandem tercepat yang mereka rasa tersedia. Saya rasa bagus bila punya rider yang sangat kompetitif di garasi yang sama, karena ia akan membantu pengembangan dan meningkatkan performa motor. Dani sangat cepat dan Johann impresif, jadi entahlah. Siapa saja oke-oke saja, toh saya sendiri sudah tanda tangan kontrak," ungkap Marquez.
Di lain sisi, Yamaha mengaku berencana menggaet tim satelit baru untuk menaungi Zarco dan menyediakan motor pabrikan ketiga untuknya. KTM juga ingin menggaetnya untuk ditandemkan dengan Pol Espargaro di Red Bull KTM Factory. Wah, ke mana ya pilihan Zarco akan jatuh nantinya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Akankah Zarco Bela Honda demi Jadi Tandem Marquez?
Otomotif 21 Maret 2018, 12:00
-
Bos Ducati Akui Dovizioso Cemaskan Kekuatan Marquez
Otomotif 21 Maret 2018, 09:45
-
Akankah Marquez Bersaudara Juara Bareng Lagi di 2018?
Otomotif 20 Maret 2018, 15:45
-
Dovizioso: Lap Terakhir Jadi Rumit Gara-Gara Marquez!
Otomotif 20 Maret 2018, 15:15
-
Marquez: Suatu Saat Saya Akan Bekuk Dovizioso!
Otomotif 20 Maret 2018, 12:15
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR