Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso dikenal jarang memiliki konflik atau mengalami cekcok dengan para rivalnya, termasuk rider Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi. Meski begitu, Dovizioso menyatakan bahwa Rossi bukanlah rider yang punya hubungan yang cukup dekat dengannya.
Dovizioso dan Rossi sejatinya cukup sering berlatih bersama di Motor Ranch, lintasan dirt track pribadi The Doctor di Tavullia, Italia, namun Dovizioso mengaku hubungan mereka tak pernah lebih dekat daripada itu, tak seperti hubungannya dengan Cal Crutchlow, Danilo Petrucci dan Aleix Espargaro.
"Sayangnya, saya tak pernah punya hubungan yang terlalu dekat dengan Vale. Bukan karena kami punya masalah, tapi karena ia merupakan tokoh besar dan ia harus membuat batasan. Jika tidak, maka hidupnya bisa kacau," ujar Dovizioso dalam wawancaranya bersama RAI Radio.
Andrea Dovizioso dan Valentino Rossi (c) AFP
"Saya rasa saya dan Vale bisa menjadi teman baik, mengingat kami punya passion yang sama besarnya pada balapan dan motor. Kami memang berbeda di beberapa aspek, namun bukan 'berbeda' seperti yang kebanyakan orang pikir," lanjut runner up MotoGP 2017 ini.
Dovizioso pun menyatakan bahwa Crutchlow adalah rival yang paling dekat dengannya, mengingat mereka pernah bertandem di Monster Yamaha Tech 3 (2012) dan Ducati (2014). Rider Italia ini juga diketahui kerap merayu Crutchlow untuk kembali ke Ducati beberapa tahun belakangan ini.
"Rider paling menyenangkan adalah Cal, tapi ada juga beberapa rider yang tak terlalu baik pada saya, tapi lebih baik saya simpan sendiri nama-nama itu!" pungkas Dovizioso, yang dikenal tak akur dengan eks tandemnya di Ducati, Andrea Iannone.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Abaikan Prediksi Rossi, Marquez Bidik Gelar Ketujuh
Otomotif 13 Desember 2017, 12:00
-
Akui Tak Dekat dengan Rossi, Ini Penjelasan Dovizioso
Otomotif 13 Desember 2017, 10:00
-
Morbidelli Tertekan Diharapkan Jadi Penerus Rossi
Otomotif 12 Desember 2017, 11:00
-
Persamaan dan Perbedaan Marquez-Rossi Menurut Elias
Otomotif 12 Desember 2017, 09:00
-
Yamaha Sebut MotoGP 2017 Bukan Tahun 'Bencana'
Otomotif 11 Desember 2017, 14:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR