
Bola.net - Usai mencuri perhatian dengan finis kedua dan nyaris memenangi MotoGP Aragon, Spanyol, Minggu (18/10/2020) lalu, Alex Marquez mengaku sangat lega dirinya bisa membuktikan bahwa ia memang layak membela Repsol Honda.
Selama dua pekan terakhir, Marquez memang jadi topik pembicaraan yang hangat di paddock, karena sukses meraih podium perdananya usai finis kedua dalam MotoGP Le Mans, Prancis, yang diguyur hujan. Ternyata, ia mampu mengulang hasil ini dalam kondisi kering di Aragon.
Marquez langsung banjir pujian, termasuk dari Jorge Lorenzo, rider yang ia gantikan musim ini. Lorenzo tak memungkiri dirinya kaget Marquez bisa memperebutkan kemenangan dengan Alex Rins, namun mengakui ini bukti Marquez memang layak jadi penggantinya.
Jadi Rider Profesional Tanpa Dengar Omongan Orang

Marquez pun dapat memaklumi banyak kritik yang menghampirinya pada awal musim ini karena proses belajarnya cukup lamban. Namun, ia selalu yakin pada potensi dirinya dan bertekad membuktikan bahwa ia memang layak membela Repsol Honda.
"Saya tak pernah ragu bahwa saya layak mendapatkan kans ini. Saya tahu apa yang sudah saya raih di masa lalu. Tapi kini saatnya menjalani masa sekarang, dan saya harus menunjukkan mengapa saya ada di sini," ujar juara dunia Moto3 2014 dan Moto2 2014 ini via Motorsport.com.
"Saya sudah mencoba menjadi pembalap yang seprofesional mungkin, mencoba bekerja sebaik mungkin tanpa mendengar omongan orang lain. Akhirnya, kami mendekat. Jika Anda di MotoGP, hal tersulit adalah terus-terusan tampil buruk," lanjut El Pistolas.
Yakin Bisa Bantu Kembangkan Honda
Marquez mengaku mempelajari Honda tidaklah mudah, apalagi bagi debutan seperti dirinya. Belum lagi ia punya gaya yang sangat berbeda dari sang kakak, Marc Marquez. Namun, ia yakin bisa memberi masukan berharga kepada Honda untuk membuat RC213V lebih mudah dikendarai.
Dengan absennya sang kakak musim ini akibat cedera patah tulang lengan, Marquez juga lebih banyak bekerja dengan rider LCR Honda Idemitsu, Takaaki Nakagami, yang musim ini juga tampil eksplosif walau belum menapakkan kaki di tangga podium.
"Gaya balap saya berbeda dari Marc. Saya lebih tinggi dan gaya balap saya lebih halus. Ada kalanya saya bisa mengendalikan ban lebih baik. Kami punya kendala berbeda, tapi saya bisa membantu Honda membuat motor yang lebih komplet. Dengan Taka, kami bisa membantu mereka untuk tak membuat 2020 jadi tahun yang sia-sia," tutupnya.
Sumber: Motorsportcom
Video: Alex Rins Menangi MotoGP Aragon 2020
Baca Juga:
- Abaikan Kans Juarai MotoGP 2020, Alex Rins Siap Tebar Ancaman pada 2021
- Lupakan Kans Juara, Jack Miller Fokus Petik Kemenangan untuk Pramac
- Jadwal Siaran Langsung: Formula 1 GP Portimao, Portugal 2020
- Jadwal Siaran Langsung: MotoGP Teruel, Spanyol 2020
- Alex Marquez Pantang Sakit Hati Diprediksi Takkan Samai Performa Kakak
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Giacomo Agostini: Marc Marquez, Hati-Hati pada Adikmu!
Otomotif 20 Oktober 2020, 16:42
-
Puji Alex Marquez, Cal Crutchlow Imbau Awasi Gerak-Gerik Honda di Teruel
Otomotif 20 Oktober 2020, 14:36
-
Alex Marquez: Saya Memang Harus Buktikan Layak Bela Repsol Honda
Otomotif 20 Oktober 2020, 12:10
-
Alex Marquez Pantang Sakit Hati Diprediksi Takkan Samai Performa Kakak
Otomotif 19 Oktober 2020, 16:54
-
Merendah, Alex Marquez Ogah Muluk Bidik Podium di Tiap Balapan
Otomotif 19 Oktober 2020, 14:16
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR