Bola.net - - Mengalami fraktur kompleks pada engkel kirinya, Cal Crutchlow bukanlah satu-satunya rider Honda yang tengah dirundung cedera. Dua rider Honda lainnya, Marc Marquez dan Jorge Lorenzo juga tengah mengalami hal serupa. Jika Lorenzo mengalami patah tulang scaphoid pergelangan tangan kiri, Marquez tengah menjalani pemulihan dislokasi bahu kiri.
Dislokasi bahu ini diketahui sebagai salah satu cedera terburuk yang pernah dialami Marquez. Cedera ini ia dapat sejak ia mengalami kecelakaan hebat pada pertengahan 2014. Sayang, ia tak pernah berusaha mendapatkan perawatan medis yang layak. Alhasil, dislokasi ini kerap terjadi selama empat tahun terakhir.
Usai bertambah parah, akhirnya operasi dijalani Marquez pada awal Desember lalu. Ia pun diperkirakan takkan benar-benar fit saat menjalani uji coba pramusim MotoGP Malaysia, pada 6-8 Februari, di mana Crutchlow masih ragu bakal turun lintasan dan Lorenzo benar-benar absen untuk pemulihan cederanya sendiri.
Tutupi Kelemahan dari Rival

Di sisi lain, Crutchlow tak yakin bahwa cedera bahu ini merupakan satu-satunya cedera yang dialami Marquez dalam beberapa tahun terakhir. Kepada Superbike Planet, rider LCR Honda Castrol ini yakin cedera lain tak pernah dipublikasi oleh Marquez agar para rival tak melihat kelemahannya.
"Saya rasa Marc mungkin telah mengalami cedera lebih sering daripada yang kelihatan, karena ia tak ingin menunjukkan kelemahannya pada orang lain. Sesederhana itu. Seperti yang dikatakan Dr. Xavier Mir, ia tak tahu bagaimana bisa Marc berkendara dengan cedera bahu separah itu," ungkap Crutchlow.
"Saya ingat saat mengobrol dengan Marc, ia bercerita pernah main sepak bola dengan adiknya (Alex Marquez), dan bahunya copot begitu saja. Ia punya bahu yang sangat buruk. Tapi seorang pebalap memang tak pernah 100% bugar, karena kami akan selalu punya rasa tak nyaman pada tubuh kami," lanjut rider Inggris ini.
Cedera Tak Cedera, Tetap Bikin Salut
Meski begitu, Crutchlow menyatakan, cedera atau tidak, Marquez memang punya talenta luar biasa. Hal ini terbukti dari tujuh gelar dunia yang ia raih, dan semua aksi 'save' yang pernah ia lakukan di trek. Tak hanya itu, Marquez juga dikenal kebal dengan kecelakaan, dan mampu kembali ke lintasan sesegera mungkin usai terjatuh parah.
"Seperti yang selalu kami bilang, kami memanggil Marc 'Si Kucing' atas suatu alasan. Ia kecelakaan, dan selalu mendarat di atas kakinya. Ia punya talenta spesial soal berkendara, kemampuan memaksimalkan motor menuju limit, kemampuan terjatuh lalu bangkit. Itulah mengapa ia sangat kompetitif," pungkas juara World Supersport 2009 ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Crutchlow Beber Alasan Para Rival Juluki Marquez 'Si Kucing'
Otomotif 27 Januari 2019, 13:00
-
'Marquez Adalah Doohan Masa Kini, Lorenzo Mirip Criville'
Otomotif 27 Januari 2019, 11:25
-
Honda Takkan Anak Tirikan Salah Satu dari Marquez dan Lorenzo
Otomotif 27 Januari 2019, 09:55
-
'Bukan Tim Sepak Bola, Marquez-Lorenzo Tak Perlu Akur'
Otomotif 25 Januari 2019, 14:35
-
Marquez: Rivalitas dengan Lorenzo Sudah 'Hukum Alam'
Otomotif 25 Januari 2019, 13:05
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR