"Saat ini, kami sedang memikirkannya," ujar Indah Pennywati, ibunda sekaligus manajer Rio, pada Bola.net.
Sebelumnya, Rio sendiri dipastikan kehilangan posisinya di Manor Racing Team. Pasalnya, ia gagal melunasi kekurangan uang yang disyaratkan tim tersebut agar Rio bisa bergabung. Jumlah kekurangan pembayaran Rio sendiri mencapai 7 juta dari 15 juta Euro yang diminta.
Rio terakhir turun membalap bersama Manor pada GP Jerman beberapa waktu lalu. Ke depan, posisinya bakal diisi Esteban Ocon, pebalap asal Prancis. Walau diputus kontrak, Rio tak serta-merta dicampakkan tim tersebut. Pebalap asal Solo ini ditawari menjadi pengendara cadangan di Manor Racing.
Mengenai tawaran ini, Indah menyebut bahwa pihaknya belum bisa memutuskan. Saat ini, mereka sedang menimbang semua pilihan yang ada. "Kami akan segera putuskan terkait tawaran ini," tuturnya.
Sementara itu, pemerintah Republik Indonesia, mengaku kecewa terkait keputusan manajemen Manor. Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Kemenpora, Gatot S Dewa Broto, menegaskan, pemerintah Indonesia ingin Manor mempertahankan Rio sebagai pebalap utamanya. Pasalnya, Direktur Manor, Dave Ryan, pernah menyatakan bakal memakai jasa Rio hingga balapan berakhir.
"Pemerintah Indonesia tetap menghendaki agar Rio Haryanto dapat terus mengikuti balapan hingga akhir musim 2016, sebagaimana yang pernah dijanjikan oleh Dave Ryan yang mewakili Manor Racing saat pertama kali via video conference di Gedung PT Pertamina pada pertengahan bulan Februari 2016," tulis Gatot lewat siaran pers, Rabu (10/08). [initial]
Baca Ini Juga:
- Pemerintah Kecewa Rio Haryanto Lengser dari F1
- Esteban Ocon Resmi Gantikan Rio Haryanto di Manor
- Akhiri Kontrak Rio, Manor Tawarkan Peran Pebalap Cadangan
- Hamilton Menangi Seri Kandang Rosberg di Hockenheim
- Rosberg Pimpin Latihan Perdana F1 GP Jerman
- Seri Asia Bikin Rio Haryanto Pede Soal Kontrak F1
- Rio Haryanto Turun di Hockenheim Tanpa Bantuan Biaya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diputus Kontrak Manor, Rio Haryanto Belum Tentukan Langkah
Otomotif 10 Agustus 2016, 20:31
-
Pemerintah Kecewa Rio Haryanto Lengser dari F1
Otomotif 10 Agustus 2016, 19:50
-
Esteban Ocon Resmi Gantikan Rio Haryanto di Manor
Otomotif 10 Agustus 2016, 16:05
-
Akhiri Kontrak Rio, Manor Tawarkan Peran Pebalap Cadangan
Otomotif 10 Agustus 2016, 15:25
-
Hamilton Menangi Seri Kandang Rosberg di Hockenheim
Otomotif 31 Juli 2016, 21:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR