
Bola.net - Manajer Tim Red Bull KTM Tech 3, Herve Poncharal, tak memungkiri dirinya sedih bukan kepalang karena Red Bull bertekad mengakhiri dukungan sponsor untuk timnya di MotoGP pada akhir musim ini. Kepada Speedweek, Selasa (29/9/2020), Poncharal mengaku tak menduga kerja sama ini akan berakhir lebih awal dari rencana.
Usai memutuskan ogah lagi jadi tim satelit Yamaha, Tech 3 Racing bergabung dengan KTM pada awal 2019 dengan kontrak tiga musim. Tim asal Prancis ini pun disponsori oleh Red Bull Energy Drink. Namun, tahun ini peran sponsor utama diambil alih oleh Red Bull Organics, divisi Red Bull yang memproduksi minuman cola.
Red Bull pun tadinya diprediksi akan kembali mendukung Tech 3 pada tahun ketiga, namun produsen asal Austria itu justru menolak. Yang lebih menyakitkan, palu diketok tepat sebelum rider Tech 3, Miguel Oliveira, memenangi balapan di Styria, Austria, kandang KTM, dan juga Red Bull sendiri.
"Saya orang sentimental. Saya ingin bahagia dan suka jika orang di sekitar bahagia juga. Saya ingin memberikan yang terbaik kepada sponsor, pabrikan, dan tim. Sedih rasanya melihat sesuatu berakhir lebih awal. Tapi uang bukan segalanya, saya ingin jadi bagian dari kelompok orang yang suka bersenang-senang," ujar Poncharal.
Berpisah Saat Lagi Oke-okenya

Keputusan Red Bull untuk hengkang dari Tech 3 juga dianggap Poncharal aneh karena KTM sedang mengalami tren performa yang sangat baik. Sebagai tambahan dari kemenangan Oliveira, Brad Binder dan Pol Espargaro yang merupakan rider Red Bull KTM Factory Racing, masing-masing menang di Ceko dan meraih dua podium.
"Saya rasa kerja sama kami tak buruk. Tahun lalu, kami membantu KTM mengembangkan motor, dan pada musim dingin lalu, berkat kerja keras banyak orang, motor kami mengalami peningkatan besar. Tahun ini bahkan menang dua kali dan meraih beberapa podium tambahan," ungkap Poncharal.
"Sejauh ini, situasinya bagus untuk Red Bull, KTM, dan Tech 3. Tapi saya yakin probabilitas kehilangan Red Bull jauh lebih besar ketimbang mempertahankannya. Ini bagi saya aneh, karena Tech 3 punya kontrak tiga tahun dengan KTM, walau Red Bull memang negosiasi per tahun," lanjut pria asal Prancis ini.
KTM Tawarkan Bantuan Cari Sponsor Pengganti

Di lain sisi, Poncharal menyatakan bahwa CEO KTM, Stefan Pierer, dan Direktur KTM Motorsport, Pit Beirer, sudah menegaskan bahwa Tech 3 akan tetap mendapatkan dukungan teknis dan finansial yang sama baiknya seperti dua tahun belakangan. KTM bahkan menawarkan bantuan untuk mencarikan sponsor pengganti.
"Tuan Pierer berkata kepada saya lewat Pit bahwa kami juga tim pabrikan, dan yang berubah nantinya hanyalah warna motor, truk, dan seragam tim. KTM akan terus mendukung kami, tak ada yang berubah dalam hal ini, baik soal dukungan teknis atau finansial," tutur Poncharal.
Meski begitu, ia masih menunggu konfirmasi dari pihak-pihak terkait. "Mereka bilang kami tak perlu cemas. Inilah status terkini kami, tapi kami masih menunggu konfirmasi yang resmi. Saya tak tahu kapan kabar baru akan datang, tapi saya harap kami bisa segera menyelesaikannya," pungkasnya.
Sumber: Speedweek
Video: Momen Brad Binder Menangi MotoGP Ceko
Baca Juga:
- Petronas: Bela Tim Satelit Justru Untungkan Valentino Rossi
- Ducati Rayu Tito Rabat ke WorldSBK, Luca Marini Merapat ke MotoGP 2021
- Petronas: Rossi Bukan Rider Normal, Kontraknya 4 Kali Lebih Besar dari Rider Biasa
- Fabio Quartararo: Catalunya Momen Terbaik, Misano Momen Terburuk
- 5 Rider Bersaudara yang Sukses Memenangi Balapan di Ajang Grand Prix
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditinggal Red Bull, Tech 3 Tegaskan Bantuan KTM Tetap Sama
Otomotif 30 September 2020, 14:30
-
Red Bull Tekad Stop Sponsori KTM Tech 3 di MotoGP 2021
Otomotif 23 September 2020, 17:56
-
Miguel Oliveira: Kerja Keras Dani Pedrosa untuk KTM Telah Terbayar
Otomotif 8 September 2020, 11:10
-
KTM Beber Cara Jitu Bikin Miguel Oliveira-Pol Espargaro Berbaikan
Otomotif 7 September 2020, 12:21
-
Bos KTM Tech 3: Marc Marquez Masih 'Bos Besar' MotoGP
Otomotif 6 September 2020, 20:37
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR