Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizoso sama sekali tak mengubah pendapatnya soal kesulitan Jorge Lorenzo dalam mengendarai Desmosedici selama dua musim terakhir. Kepada Marca, Dovizioso mengaku tetap yakin Lorenzo memiliki metode yang kurang tepat dalam melakukan adaptasinya di pabrikan Italia tersebut.
Komentar tersebut pertama kali diucapkan Dovizioso pada awal musim ini, yakni sebelum Lorenzo merebut dua kemenangan beruntun di Mugello, Italia dan Catalunya, Spanyol pada Juni. Di sisi lain Dovizioso sendiri baru merebut satu kemenangan di Qatar, dan tambahan satu podium usai finis kedua di Mugello.
"Saya tak menyesal berkomentar begitu. Jorge meraih dua kemenangan, dan dua kemenangan tak mengatasi masalah yang sudah ada selama 1,5 tahun. Siapa pun yang ingin melihatnya begitu, silakan saja, tak masalah. Tapi Jorge tak dikontrak hanya untuk menang dua balapan. Saya tak berubah pikiran soal ini," ungkap Dovizioso.
Ducati vs Honda

Usai merebut kemenangan di Mugello, Lorenzo secara menghebohkan mengumumkan kepindahannya ke Repsol Honda musim depan untuk menggantikan Dani Pedrosa. Kontrak antara Lorenzo ini jelas mengakhiri rencananya membela Ducati dalam jangka waktu yang panjang.
Meski begitu, Dovizioso tak yakin solusi apa yang lebih tepat untuk membuat Lorenzo kembali ke papan atas. "Saya takkan pernah tahu apakah solusi tepatnya adalah lanjut di Ducati atau pindah ke Honda, atau ke mana pun," ujar rider Italia ini, yang juga eks rider Repsol Honda pada 2009-2011.
Tak Kelewat Percaya Diri

Dovizioso, yang musim lalu tampil gahar dengan merebut enam kemenangan dan duduk di peringkat runner up, musim ini justru mengalami performa yang naik turun, terhitung tiga kali gagal finis meski kompetitif sepanjang pekan balap. Meski begitu, Dovizioso menyangkal kecelakaan yang ia alami di Jerez, Le Mans dan Catalunya diakibatkan kepercayaan diri yang kelewat tinggi.
"Tidak. Terlalu percaya diri terjadi di Le Mans, sementara di Barcelona tidak. Di Le Mans saya terlalu tenang, saya mengabaikan kesalahan kecil yang saya lakukan, dan kesalahan kecil bisa berakibat besar. Tapi saya kelewat tenang karena waktu itu Ducati sangat kuat," ungkap rider Berusia 32 tahun ini.
"Di Barcelona, saya ingin mendapat ritme yang sejatinya tak bisa saya capai, karena kami tak 100%. Harusnya saya bisa lebih baik. Getol melakukan apa yang sejatinya tak bisa saya lakukan, itu adalah kesalahan. Kecelakaan di Le Mans dan Barcelona sungguh berbeda, sementara kecelakaan Jerez bukan salah saya," pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sebut Rossi 'Peter Pan', Lorenzo Jagokan Rebut 10 Gelar
Otomotif 2 Agustus 2018, 16:00
-
Lorenzo Optimistis Ulang Prestasi di MotoGP Ceko
Otomotif 2 Agustus 2018, 13:20
-
Dovizioso: Dua Kemenangan Lorenzo Bukan Akhir Masalah
Otomotif 2 Agustus 2018, 12:00
-
Didukung Stoner, Petrucci Ingin Buktikan Layak Gantikan Lorenzo
Otomotif 1 Agustus 2018, 13:20
-
Petrucci Akui Belajar Tiru Teknik Lorenzo Sang 'Raja Start'
Otomotif 31 Juli 2018, 11:15
LATEST UPDATE
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR