
Bola.net - Pebalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, mengaku 'merinding' setiap kali ditanyai soal peluang bertandem dengan mentor dan sahabatnya sendiri, Valentino Rossi, di MotoGP 2021. Hal ini ia nyatakan kepada GPOne pada Jumat (26/6/2020).
Morbidelli diketahui telah mengenal Rossi sejak masih anak-anak, dan mulai berlatih intensif dengan The Doctor di Tavullia, Italia, sejak 2010. Alhasil, Morbidelli pula yang tercatat sebagai anggota pertama VR46 Riders Academy, yakni akademi balap yang diresmikan Rossi pada 2013 lalu.
Pada 2018, Morbidelli pun mewujudkan impian turun di MotoGP usai menjuarai Moto2 2017. Ia pun tak menyangka masih bisa berbagi lintasan dengan Rossi yang kala itu berusia 39 tahun. Pada 2019, ia pun pindah dari Marc VDS Honda ke Petronas Yamaha SRT, bernaung di pabrikan yang sama dengan Rossi.
Termasuk Lingkup Orang Terdekat
Kini, Rossi telah berusia 41 tahun, namun bertekad balapan satu musim lagi meski tak bisa lagi membela tim pabrikan Yamaha dan bahkan rela membela tim satelit. Proses negosiasi dengan SRT pun tengah berjalan, dan ia bisa bertandem dengan Morbidelli pada 2021.
GPOne pun menanyakan pendapat Morbidelli soal peluang ini. "Sekadar mendengar Anda berkata begitu bikin saya merinding. Saya bertemu dengan Vale saat saya masih berusia 13 tahun, dan saya tak pernah membayangkan momen-momen ini," kisah Morbidelli.
"Tak pernah terbesit bisa setim dengannya. Kini malah jadi kemungkinan. Dia akan ambil keputusan, dan jika ini terjadi, saya akan sangat senang. Ia adalah salah satu orang yang ada di lingkup dekat saya," lanjut rider asal Italia berdasar Brasil ini.
Santai Belum Dapat Kontrak Baru
Uniknya, Morbidelli sendiri belum dipastikan akan bertahan di SRT tahun depan. Meski begitu, Team Principal SRT, Razlan Razali, serta sang manajer tim, Wilco Zeelenberg, dan Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis, telah menyatakan berkali-kali bahwa mereka bertekad mempertahankannya.
"Saya belum punya kontrak baru, tapi saya oke-oke saja. Saya sangat percaya pada semua yang bekerja dengan saya, begitu juga para bos saya seperti Lin, Razlan, dan Wilco. Saya beruntung bisa bekerja sama dengan orang-orang yang sangat baik dan memercayai saya. Alhasil, saya jadi percaya pada mereka juga," tutup rider 25 tahun ini.
Video: 5 Pebalap Hebat WorldSBK yang Tak Sukses di MotoGP
Baca Juga:
- 'Kedatangan Danilo Petrucci Bukti 4 Rider KTM Diperlakukan Sama'
- Jorge Lorenzo Hanya Kembali Balapan Jika Ada Jaminan Juara Dunia
- Jorge Lorenzo Bahagia Danilo Petrucci Tetap di MotoGP
- Jorge Lorenzo Prediksi Pol Espargaro Lebih Baik Darinya di Repsol Honda
- Jorge Lorenzo Pede Masih Garang di MotoGP, Bantah Merapat ke Ducati
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Franco Morbidelli Tak Mau Jadi Tandem Terakhir Valentino Rossi
Otomotif 27 Juni 2020, 10:50
-
Bisa Setim, Morbidelli Yakin Rossi Mampu Pilah Pertemanan dan Rivalitas
Otomotif 27 Juni 2020, 10:40
-
Franco Morbidelli 'Merinding' Bakal Setim dengan Valentino Rossi
Otomotif 27 Juni 2020, 10:10
-
Franco Morbidelli: Setim Bareng Valentino Rossi Bakal Jadi Kisah yang Indah
Otomotif 26 Juni 2020, 13:40
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR