Ketika rumor Rossi akan kembali ke Yamaha beredar pertengahan tahun ini, kebanyakan pihak terlalu fokus mengira-ngira reaksi apa yang diberikan Jorge Lorenzo atas berita tersebut, mengingat keduanya tak akur ketika bertandem pada musim 2008-2010.
Lorenzo sendiri mengaku lebih termotivasi dengan kembalinya Rossi di samping garasinya musim depan. Ia juga berpendapat tak akan ada lagi cekcok di antara keduanya. Namun kembali mengontrak Rossi sepertinya merupakan keputusan yang sangat mudah bagi Yamaha.
Divisi balap Yamaha sejatinya tak ingin Rossi kembali membela mereka di MotoGP musim depan, demikian menurut pernyataan Furusawa. Namun divisi pemasaran dan humas menghitung keuntungan komersil dari kembalinya sembilan kali juara dunia tersebut.
"Departemen balap Yamaha memiliki keraguan (untuk kembali mengontrak Rossi). Namun departemen pemasaran dan komunikasi Yamaha telah berhasil menjadi 'juara' atas kembalinya Valentino," ujar Furusawa kepada salah satu media Spanyol.
Meski mengalami masa-masa buruk dengan Ducati dalam dua tahun terakhir, dengan sembilan gelar dunia serta lebih dari 100 kemenangan di kejuaraan Grand Prix, tampaknya Rossi memang selalu menjadi aset besar bagi tim manapun yang dibelanya di MotoGP. (sp/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Furusawa: Yamaha Gaet Rossi Demi Pemasaran Produk
Otomotif 17 Desember 2012, 19:00
-
Stoner: Rossi Lebih Berani Karena Saya Tak Lagi di MotoGP
Otomotif 14 Desember 2012, 20:00
-
Lorenzo: Rossi Kembali, Saya Jadi Lebih Kuat
Otomotif 13 Desember 2012, 17:00
-
Valentino Rossi, Pebalap dengan Followers Terbanyak
Otomotif 13 Desember 2012, 09:00
-
Rossi: Stoner Benci Saya Sejak Laguna Seca 2008
Otomotif 12 Desember 2012, 19:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR