Bola.net - - Rider Repsol Honda, Dani Pedrosa mengaku sama sekali tak kecewa gagal memenangi seri kandangnya, MotoGP Catalunya, Spanyol (11/6) meski dirinya difavoritkan sebagai pemenang berkat start dari pole. Finis ketiga, Pedrosa cukup puas mengoleksi 16 poin, menyusul gagal finis di Mugello, Italia usai bersenggolan dengan Cal Crutchlow.
Menjalani start dengan baik, Pedrosa tersalip rider Ducati Corse, Jorge Lorenzo dan tandemnya sendiri, Marc Marquez pada lap pertama. Pedrosa kembali mengambil alih pimpinan balap pada Lap 8 dan posisi ini bertahan selama sembilan lap. Sayang, ia tersalip Andrea Dovizioso pada Lap 17 dan tersalip Marquez lagi pada Lap 18.
"Saya tak terlalu kecewa, karena secara keseluruhan, pekan balap ini berjalan baik. Kami berhasil menghadapi pekan balap yang sulit, meraih pole dan dibanding Mugello, kali ini lebih baik. Saya senang bisa naik podium di hadapan fans tuan rumah. Ekspektasi saya lebih baik, sayang saya tak nyaman dengan ban, tak bisa lebih cepat," ujarnya kepada Crash.net.
Dani Pedrosa (c) AFP
Pedrosa mengaku sempat mengira Marquez lah yang akan jadi rival utamanya dalam balapan ini, namun Dovizioso justru menjadi man to beat bagi keduanya. Pedrosa menyadari hal ini setelah rider Ducati Corse itu berkali-kali punya peluang menyalipnya di lintasan lurus, yang akhirnya benar-benar terjadi pada Lap 17.
"Saya berada di posisi kedua atau ketiga, lalu memimpin dan mencoba menghemat ban. Grup kami sangat ketat. Sangat mengejutkan. Jelas hari ini tidak sebaik kemarin, jadi kami harus mengendalikan situasi. Saya gagal finis di Mugello, saya tak mau jatuh lagi di sini. Saya ingin dapat poin. Memang tak nyaman, tapi saya senang dapat poin," tuturnya.
Pedrosa pun yakin perebutan gelar dunia akan jauh lebih ketat dari biasanya. "Perebutan gelar sangatlah sulit, setiap pekan balap ceritanya berbeda. Honda dan Yamaha sama-sama kesulitan melihat apa yang baik dan buruk, sementara Ducati lebih stabil. Jadi jelas mereka telah bekerja dengan baik," pungkasnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marquez-Pedrosa Sebut Dovizioso Kandidat Juara Dunia
Otomotif 12 Juni 2017, 15:00 -
Gagal Menangi Catalunya, Pedrosa Puas Dapat Poin
Otomotif 12 Juni 2017, 11:15 -
Andrea Dovizioso Sukses Menangi MotoGP Catalunya
Otomotif 11 Juni 2017, 20:09 -
Pedrosa Pole, Lorenzo Kedua di Kualifikasi MotoGP Catalunya
Otomotif 10 Juni 2017, 20:15 -
Marquez Lagi-Lagi Pimpin Latihan Ketiga MotoGP Catalunya
Otomotif 10 Juni 2017, 16:03
LATEST UPDATE
-
Cetak Gol Lagi, Benjamin Sesko Jadi Man of The Match Laga MU vs Sunderland
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:23 -
Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 22:30 -
Link Live Streaming Inter Milan vs Cremonese - Nonton Serie A di Vidio
Liga Italia 4 Oktober 2025, 22:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR