
Bola.net - Sporting Director BK8 Gresini Racing, Michele Masini, sangat bangga timnya membantu Alex Marquez jadi pesaing tunggal Marc Marquez dalam perebutan gelar dunia MotoGP 2025. Apalagi, Marc tampil dominan sehingga punya jalan mulus merebut gelar dunia yang kesembilan.
Musim ini, Alex sekadar mengendarai Ducati Desmosedici GP24 yang merupakan motor lama. Namun, ia mampu tampil sangat kompetitif, menjadi pesaing utama sang kakak dalam perebutan gelar dunia, walau Marc akhirnya jadi juara dunia dan Alex harus legawa menjadi runner up.
Mereka pun menjadi kakak-adik pertama yang menduduki peringkat 1-2 klasemen pembalap Grand Prix. Kepada Diario AS, Kamis (30/10/2025), Masini mengaku merasa sangat bangga Alex dan timnya bisa konsisten di papan atas meski melawan Marc yang tampil superior musim ini.
Puji Alex Marquez Karena Mampu Lawan Versi Terbaik Marc Marquez

"Rasanya tak ternilai, karena saya rasa apa yang telah kami capai terjadi saat kami harus bersaing dengan Marc yang, baik secara performa maupun mental, berada di puncak kariernya. Ini Marc terbaik yang pernah ada, terutama dalam pendekatannya terhadap balapan," ungkap Masini.
"Saya sangat bangga pada Alex dan seluruh tim kami, karena kami telah melakukan pekerjaan yang luar biasa. Kami tahu kami sangat cepat sejak awal musim, tetapi kami harus fokus untuk tetap konsisten, dan itulah kuncinya. Alex pun telah menemukan konsistensi itu," lanjutnya.
Masini tak memungkiri bahwa hasil Alex menurun usai tertabrak Pedro Acosta di Assen, Belanda. Namun, menurutnya, penurunan ini bukanlah karena cedera tangan yang diderita Alex, melainkan berbagai kesialan dan serangkaian penalti. Namun, ia puas Alex bangkit dari itu semua.
Bangga Lihat Catatan Bersejarah Marquez Bersaudara
"Semua peristiwa itu membuat hasil Alex tidak sebaik sebelumnya (awal musim), tetapi saya harus bilang bahwa kami sudah kembali ke level yang kami tunjukkan di awal musim," ujar pria Italia ini, yang mengaku bangga melihat perjuangan Marquez Bersaudara musim ini.
"Kami tak hanya menulis kisah luar biasa dalam sejarah kami sendiri, tetapi juga mencatat sejarah dalam dunia balap motor. Belum pernah ada dua bersaudara, di peringkat 1-2, bersaing demi gelar dunia MotoGP. Tahun ini, kami menulis cerita baru karena kami telah melakukan pekerjaan yang sangat hebat,” tutup Masini.
Tak cuma membantu Alex menjadi runner up, Gresini juga membantu rider Spanyol itu menjadi pembalap independen terbaik. Pembalap mereka yang lain, Fermin Aldeguer, juga sukses mengunci gelar debutan terbaik di MotoGP 2025.
Sumber: Diario AS
Baca Juga:
- Alex Marquez Soal Sukses Jadi Runner up MotoGP 2025, Sebut Masa Sulit Bikin Lebih Tangguh
- Spek Motor Sama di MotoGP 2026, Alex Marquez Siap Lebih Ngotot Sikat Marc Marquez
- Nicolo Bulega Sukses Jalani Tes MotoGP Bareng Ducati, Mantap Gantikan Marc Marquez di Sisa Musim?
- 7 Pasangan Kakak-Adik Tersukses di MotoGP, Keluarga Marquez vs Keluarga Rossi Saling Pepet!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Spek Motor Sama di MotoGP 2026, Alex Marquez Siap Lebih Ngotot Sikat Marc Marquez
Otomotif 31 Oktober 2025, 12:17
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR