
Bola.net - Jorge Martin sempat takut harus pensiun tanpa pernah merebut gelar dunia MotoGP. Seperti yang diketahui, Martin sempat terpikir untuk gantung helm dalam usia 23 tahun usai kecelakaan di Portugal pada 2021. Namun, ia tak menyerah dan akhirnya sukses menjuarai MotoGP 2024 bersama Ducati dan Prima Pramac Racing.
Dalam kecelakaan di Sirkuit Portimao kala itu, Martin berkali-kali terguling di atas gravel dalam sesi latihan. Ia juga dinyatakan mengalami patah tulang di berbagai bagian tubuhnya, sehingga harus absen beberapa balapan. Namun, ia mengurungkan niatan pensiun dan memilih bangkit demi meraih mimpinya jadi juara dunia.
Martin pun hampir meraih gelar dunia pada 2023 lalu, ketika bertarung dengan Pecco Bagnaia sampai akhir musim. Pada 2024, ia balas dendam, kembali melawan Bagnaia sampai seri penutup. Bedanya, kini giliran Martin yang menjadi juara, sementara Bagnaia harus legawa jadi runner up.
Sulit Bayangkan Pensiun Tanpa Gelar Dunia MotoGP

Kepada Diario AS, Sabtu (28/12/2024), Martin tak memungkiri dirinya sempat takut tak pernah jadi juara di kelas tertinggi. "Itu pikiran yang sempat saya punya. Kini saya malah takut tak pernah bisa juara lagi," ujar rider berusia 26 tahun ini sembari tertawa.
"Dulu, saya takut dengan kata-kata, 'Jika suatu hari nanti aku pensiun dan tak pernah jadi juara...' Rasanya seolah saya tak pernah bisa meraih apa yang seharusnya saya raih. Sulit memikirkan bagaimana saya bisa hidup dengan cara itu. Namun, pada akhirnya saya melakukannya," lanjutnya.
Ubah Mentalitas Bikin Percaya Diri
Martin pun menyatakan bahwa rasa percaya dirinya bangkit usai mengubah mentalitasnya. Jika sebelumnya ia takut tak bisa sukses jadi juara dunia, kini ia justru merasa harus optimistis bisa sukses. Seperti yang diketahui, Martin telah bekerja dengan psikolog olahraga sejak awal 2024.
"Kini keraguan saya berkurang satu. Sebelumnya, rasanya sakit memikirkannya Ada kalanya Anda menderita karena pikiran-pikiran yang belum terjadi. Terkadang, rasa takut itu jadi kenyataan. Namun, saya mencoba memikirkan yang sebaliknya, 'Kau akan mendapatkannya', dan akhirnya saya mendapatkannya," tutup Martin.
Sumber: Diario AS
Baca Juga:
- Jorge Martin Ragu Bisa Gantikan Aleix Espargaro sebagai 'Il Capitano' Aprilia di MotoGP 2025
- Profil Richard Junior Hutabarat, Pembalap Motor Muda Indonesia yang Tutup Usia
- Daftar Pembalap KTM di MotoGP 2025: Tetap Balapan di Kala Carut Marut Bangkrut
- Sambut Musim 2025, Tim-Tim MotoGP Umumkan Tanggal Peluncuran Skuad
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jorge Martin Sempat Takut Harus Pensiun Tanpa Pernah Juarai MotoGP
Otomotif 31 Desember 2024, 13:31
-
Jorge Martin Ragu Bisa Gantikan Aleix Espargaro sebagai 'Il Capitano' Aprilia di MotoGP 2025
Otomotif 31 Desember 2024, 12:50
-
Daftar Pembalap KTM di MotoGP 2025: Tetap Balapan di Kala Carut Marut Bangkrut
Otomotif 30 Desember 2024, 14:10
-
KTM Dikabarkan Berencana Mundur dari MotoGP pada 2026 Gara-Gara Bangkrut
Otomotif 30 Desember 2024, 11:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR