Bola.net - - Pembalap baru Ducati Corse, Jorge Lorenzo siap menyambut 'era baru' dalam karirnya di MotoGP musim ini, di mana untuk pertama kalinya ia membela pabrikan selain Yamaha, yang telah menaunginya selama sembilan tahun. Hal ini ia sampaikan dalam sesi jumpa pers MotoGP Qatar pada Rabu (22/3).
Langkah Lorenzo memang cukup terseok-seok dalam menjalani proses adaptasi di atas Desmosedici GP17, terutama ketika ia mengakhiri hari pertama uji coba Malaysia di posisi 17. Meski begitu, ia terus mengalami peningkatan signifikan, mengakhiri uji coba Qatar sebagai rider tercepat keempat.
"Uji coba di Sepang memang lebih sulit dari dugaan. Saya sedikit syok karena saya terbiasa kompetitif sejak awal, namun kali ini butuh waktu. Tapi akhirnya saya mengalami progres yang baik dan saya cukup kompetitif, terutama di Qatar. Ini membuat saya optimis menjalani masa depan," ujarnya.
Jorge Lorenzo (c) Ducati
Diakibatkan pemahaman yang belum maksimal soal GP17, Lorenzo tak mematok target khusus dalam menghadapi seri pertama di Losail, Qatar akhir pekan ini. Menurutnya, ia dan tim akan lebih memilih memperbaiki area motor yang dirasa masih memiliki kelemahan.
"Saya belum tahu limit saya di setiap lintasan, jadi saya belum tahu potensi saya sesungguhnya akhir pekan nanti, apakah masih jauh, sama atau lebih baik. Saya yakin kami masih harus memperbaiki beberapa area dan inilah target saya dalam proses adaptasi," ungkapnya.
Lorenzo pun berharap bisa tampil lebih kuat seri demi seri, mengingat Ducati masih dalam tahap pengembangan dan ia harus belajar mengubah gaya balap. "Ini era baru bagi saya, jadi saya tak sabar memulai musim ini dan berusaha tampil lebih baik secara bertahap. Kami telah mengalami progres dan cukup dekat dengan papan atas. Saya yakin kami bakal lebih baik lagi di masa depan," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kini Bela Ducati, Jorge Lorenzo Sambut 'Era Baru'
Otomotif 23 Maret 2017, 12:45
-
Lorenzo: Marquez-Vinales Sama-Sama Liar!
Otomotif 22 Maret 2017, 14:30
-
Lorenzo Pede Langsung Cepat di MotoGP Qatar
Otomotif 22 Maret 2017, 11:30
-
Tak Istimewa di Yamaha, Lorenzo Dihormati di Ducati
Otomotif 22 Maret 2017, 09:35
-
Dovizioso Yakin Rivalitas dengan Lorenzo Bakal Berlanjut
Otomotif 21 Maret 2017, 15:45
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR