Bola.net - - Direktur Motorsport KTM, Pir Beirer menyatakan pihaknya masih mempertimbangkan kemungkinan untuk menurunkan pebalap wildcard di MotoGP 2019. Meski begitu, lewat Speedweek, ia menegaskan bahwa jika pabrikan Austria tersebut benar-benar melakukannya, maka fasilitas wildcard tidak akan menjadi milik sang test rider terbaru, Dani Pedrosa.
Tahun 2019 akan menjadi musim ketiga KTM berkompetisi di MotoGP. Pada pertengahan musim lalu mereka sempat mengaku takkan lagi menyediakan fasilitas wildcard bagi para test rider-nya pada 2019, dan hal inilah yang membuat Bradley Smith menolak tawaran mereka menjadi test rider dan lebih memilih jabatan serupa di Aprilia Racing.
Beirer menyatakan andai pihaknya benar-benar menurunkan pebalap wildcard, maka pebalap tersebut adalah test rider lainnya, Mika Kallio, yang juga dipastikan menjadi pebalap pengganti bila salah satu rider KTM cedera. Eks rider MXGP ini menyebut Pedrosa telah menolak untuk kembali balapan karena telah memutuskan untuk pensiun dari MotoGP.
"Kami tak merencanakan wildcard untuk Dani, karena ia tak berencana balapan lagi. Tapi saya tak menutup kemungkinan wildcard untuk 2019. Wildcard masih masuk akal dan kami ingin belajar sesuatu dengan menjajal motor kami dalam balapan. Tapi sejauh ini belum ada rencana. Kalaupun ada, seri kandang di Austria bisa masuk akal bersama Mika," ujarnya.
Tak Mau Paksa Pedrosa
Beirer meyakini masukan-masukan Pedrosa bakal berharga, mengingat ia pernah membela Honda selama 18 tahun. Meski begitu, pihaknya tak mau memaksa Pedrosa untuk kembali balapan dan akan tetap menghormati semua alasan yang mendasari keputusannya untuk pensiun.
"Anda tak pernah boleh memaksa seseorang untuk balapan. Dani telah mengakhiri kariernya, atas beberapa alasan, termasuk kemungkinan tak mau lagi ambil risiko. Ia tahu benar cara bertarung di depan, tapi jelas ada risiko. Ia tak mau lagi melakukannya, maka ia berhenti. Jadi bakal gila bila ia masih mau berkompetisi dengan fasilitas wildcard," ungkap Beirer.
Hasil Tak Tergantung Pedrosa
Beirer juga menegaskan bahwa, meski kehadiran Pedrosa bakal memberi banyak manfaat bagi KTM, hasil balap tidak akan tergantung padanya, melainkan pada Pol Espargaro, Johann Zarco, Hafizh Syahrin dan Miguel Oliveira.
"Dani takkan pernah mau balapan untuk bertarung di papan bawah. Jika ia tak siap mengambil risiko tahun lalu, maka ia juga takkan mau jadi rider wildcard. Meski begitu keputusannya sangat bisa kami maklumi. Toh tak ada bedanya bagi proyek kami, karena kami tak bergantung pada Dani sebagai pebalap. Hasil kami tergantung empat pebalap reguler yang kami punya," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Karier Panjang di MotoGP, Pedrosa Utang Budi ke Sang Adik
Otomotif 8 Januari 2019, 13:45
-
KTM: Ada Peluang Wildcard, Tapi Bukan untuk Pedrosa
Otomotif 8 Januari 2019, 09:25
-
KTM Tegaskan Pedrosa Ogah Balapan di MotoGP 2019
Otomotif 28 Desember 2018, 16:45
-
KTM Pede Pedrosa-Kallio Tingkatkan Hasil di MotoGP
Otomotif 26 Desember 2018, 10:35
-
Tubuh Mungil Bikin Pedrosa Sempat Kecil Hati di MotoGP
Otomotif 21 Desember 2018, 14:30
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR