Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, sama sekali tak tahu rencana sang tandem, Jorge Lorenzo, pensiun dari MotoGP akhir musim ini. Marquez baru mengetahuinya saat ia tiba di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, di mana Lorenzo menggelar jumpa pers pada Kamis (14/11/2019) untuk mengumumkannya.
Bersama para pebalap Moto3, Moto2, dan MotoGP lainnya, Marquez juga hadir dalam jumpa pers tersebut untuk memberikan penghormatan pada Lorenzo. Beberapa jam kemudian, dalam jumpa pers berbeda, Marquez mengaku kaget karena Lorenzo tak pernah menunjukkan tanda-tanda ingin pensiun.
"Ini sebuah kejutan bagi saya, mengingat tim kami sama sekali tak tahu, jadi kami kaget. Terutama karena cara Jorge bekerja di garasi selama beberapa balapan terakhir. Hasilnya bisa jadi lebih baik atau buruk, tapi kinerjanya benar-benar sama seperti hari pertama ia tiba di Honda," ujarnya via MotoGP.com.
Salut Lorenzo Ambil Keputusan Berani
Sebelum menjalani jumpa persnya sendiri, Marquez menemui Lorenzo untuk membicarakan karier sang lima kali juara dunia tersebut. Marquez mengaku prihatin, namun mengaku salut karena Lorenzo berani mengambil keputusan mendadak ini dalam usia 32 tahun.
"Satu jam lalu, saya menemui Jorge di kantornya untuk mengucapkan selamat, jelas untuk kariernya, tapi juga caranya mengambil keputusan ini. Hal ini pasti sangat berarti baginya, mengingat Jorge adalah seorang juara sejati," ungkap Marquez.
Buktikan Karakternya yang Kuat
Marquez pun mengaku Lorenzo berkata padanya bahwa keputusan pensiun ini ia ambil tak hanya sekadar cedera punggung berkepanjangan, melainkan juga kesulitan yang ia hadapi dalam meraih hasil baik bersama Honda.
"Ia mengaku saat ini tak bisa memperebutkan posisi terdepan, jadi memutuskan untuk berhenti dan ini membuktikan karakternya yang kuat baik di dalam maupun di luar trek. Ia merupakan juara sejati, jadi selamat untuknya dan saya mengharapkan yang terbaik untuknya di masa depan," pungkas Marquez.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Marquez: Juarai Moto2, Alex Sudah Siap ke MotoGP
Otomotif 15 November 2019, 17:16
-
Hasil FP1 MotoGP Valencia: Fabio Quartararo Asapi Jack Miller
Otomotif 15 November 2019, 16:54
-
Zarco atau Alex: Marc Marquez Ogah Pengaruhi Keputusan Honda
Otomotif 15 November 2019, 15:45
-
4 Kandidat Pengganti Jorge Lorenzo di Repsol Honda 2020
Otomotif 15 November 2019, 08:56
-
Marc Marquez Kaget Dengar Kabar Jorge Lorenzo Pensiun
Otomotif 15 November 2019, 08:40
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR