Bola.net - Tiga kali runner up MotoGP, Andrea Dovizioso, mengaku sangat terbuka menerima tawaran apa pun dari Repsol Honda. Namun, ia juga menyatakan sama sekali tak ngotot demi membela mereka musim ini. Kepada Sky Sport pada Sabtu (30/1/2021), Dovizioso mengaku santai-santai saja jika dirinya memang 'ditakdirkan' tak kembali ke kejuaraan itu.
Seperti diketahui, Dovizioso ogah membela Ducati Team lagi tahun ini, dan memutuskan hengkang pada Agustus 2020. Ia sempat mendapatkan tawaran serius dari pabrikan lain, namun kebanyakan berupa jabatan test rider. Ia sempat mempertimbangkannya, namun akhirnya menolak dan secara menghebohkan memilih vakum.
"Jujur, saya belum siap sekadar jadi test rider. Saya tak bilang test rider sebagai pekerjaan yang tak penting, namun saya masih merasa seperti pembalap seutuhnya. Dalam momen sekarang ini, saya merasa seperti rider motocross," ujar 'Dovi', yang tengah bersiap ikut ajang motocross di Italia.
Ogah Halalkan Segala Cara demi Kembali
Belakangan, nama Dovizioso santer dikait-kaitkan dengan Repsol Honda, terutama sejak Marc Marquez menjalani operasi ketiga pada 3 Desember 2020 untuk pemulihan lengan kanannya yang patah pada Juli tahun lalu. Usai operasi itu, Marquez dikabarkan butuh 3 bulan untuk pulih dan terancam absen lagi beberapa bulan.
Dovizioso pun digosipkan berpotensi jadi pengganti sementara Marquez, mengingat Honda ingin Stefan Bradl kembali fokus pada tugasnya sebagai test rider dan fokus mengembangkan RC213V dalam berbagai rangkaian uji coba. Dovizioso pun tak menutup kemungkinan ini, namun ogah ngotot memburu kesempatan.
"Saya terbuka untuk Honda, namun saya tak menghalalkan segala cara demi mencari tempat untuk kembali. Saya hanya tertarik pada proyek tertentu. Jadi, jika ada kans kembali ke MotoGP, entah pada 2021 atau 2022, saya akan jadi orang pertama yang bakal mengumumkannya. Jika tidak ada, maka tak masalah," ungkap Dovizioso.
Tergantung Proyek yang Ditawarkan Honda
Masalahnya, mengingat Dovizioso masih ingin balapan semusim penuh di MotoGP, menggantikan Marquez juga bukan tawaran yang cukup ideal baginya. "Semua tergantung pada apa yang mereka tawarkan. Yang jelas takkan jadi panggilan sederhana. Harus ada proyek serius, keinginan untuk bekerja sama," tuturnya.
"Jika ide ini datang, mungkin pada 2022, saya akan senang. Saya terbiasa melakukan segalanya dengan cara yang tepat. Jadi, jika ada keinginan dari kedua belah pihak, maka kami akan bicara. Seperti yang saya bilang, saya tak mau sekadar balapan di MotoGP. Jika tidak, saya pasti sudah cari cara lain," pungkas juara dunia GP125 2004 ini.
Uji coba pramusim MotoGP 2021 akan digelar di Sirkuit Losail, Qatar, pada 6-7 dan 10-12 Maret mendatang, yang dilanjutkan dengan dua pekan balap beruntun di trek yang sama pada 26-28 Maret dan 2-4 April.
Sumber: Sky Sport
Video: Aron Canet Lolos dari Maut Saat Terjatuh di Moto2 Portugal 2020
Baca Juga:
- Ferrari: Valentino Lebih Pilih Sukses di MotoGP Ketimbang Bela Sauber di F1
- Galeri Foto: Dijamin Ketat, 12 Juara Dunia Bakal Ramaikan MotoGP 2021
- Joan Mir: Ditinggal Davide Brivio Memang Berat, Tapi Suzuki Pasti Tetap Solid
- Uji Coba MotoGP Sepang Batal, Pasukan Ducati Bakal Latihan Bareng di Jerez
- Danilo Petrucci Ingin Menang Bareng KTM demi Dapat Rekor Elit di MotoGP
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ogah Ngotot, Andrea Dovizioso Nantikan Jenis Tawaran Repsol Honda
Otomotif 31 Januari 2021, 13:45
-
Crew Chief Jonathan Rea: Ducati Salah Kaprah Tak Dengarkan Andrea Dovizioso
Otomotif 27 Januari 2021, 17:24
-
Jorge Lorenzo: Ngapain Cekcok? Andrea Dovizioso-Ducati Harusnya Justru Bangga
Otomotif 27 Januari 2021, 10:23
-
Michele Pirro: Tanpa Ducati, Andrea Dovizioso Pasti Sulit Kompetitif
Otomotif 26 Januari 2021, 13:10
-
Davide Brivio: Suzuki Gaet Maverick Vinales di MotoGP 2015 Usai Ditolak Andrea Dovizioso
Otomotif 26 Januari 2021, 09:10
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR