Bola.net - - Akhir pekan lalu, Valentino Rossi senang bukan kepalang usai merebut kemenangan dalam ajang tahunan 'La 100km dei Campioni' 2018 yang ia gelar di Motor Ranch, Tavullia, Italia. Dalam balapan ini, ia bertandem dengan rider Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, dan merasa kemenangan tersebut 'menyelamatkan' musim balapnya.
Dalam balapan ini pula, Rossi melawan anak-anak didiknya di VR46 Riders Academy, kecuali Francesco Bagnaia yang harus menghadiri FIM Awards di Andorra. Selain itu, ada pula beberapa rider muda Italia lainnya yang ikut berkompetisi, juga rider-rider ternama lain seperti Eugene Laverty, Michael Ruben Rinaldi, Nico Terol dan Augusto Fernandez.
"VR46 Riders Academy penting bagi saya, karena berlatih sendirian sangatlah berat. Tapi melakukannya dengan rider-rider lain lebih menyenangkan dan lebih menantang. Ini semua juga membantu saya, karena metode ini membuat saya tetap muda," ujar rider 39 tahun ini kepada GPOne.
Latihan di Ranch Lebih Mudah

Rossi juga tak memungkiri bahwa berlatih dirt track di Motor Ranch membuatnya lebih mudah melepas penat karena atmosfer rivalitas yang tetap menyenangkan, juga tanpa beban seperti balapan-balapan yang ia jalani di MotoGP sepanjang musim.
"Jelas saya masih menikmati balapan, tapi latihan di Ranch lebih mudah karena kami hanya berpikir soal cara bersenang-senang, tanpa tekanan apa pun. Di MotoGP, berkendara adalah hal di belakang traveling, komitmen dengan sponsor dan semua aktivitas membosankan, termasuk bicara dengan wartawan!" ujarnya sembari tertawa.
Gaet Nama Besar
Meski banyak rider peserta berpendapat 'La 100km dei Campioni' kali ini jauh lebih ketat dibanding empat edisi sebelumnya, Rossi berpendapat bahwa edisi kali ini kurang bergengsi akibat absennya nama-nama besar.
"Kami akan mencoba menggaet nama-nama yang lebih besar di masa depan. Sayangnya tahun ini banyak rider yang punya komitmen dan tak bisa datang. Kami tak punya banyak waktu untuk merencanakannya kali ini, tapi kami pasti bisa melakukannya lebih baik," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pentingnya Latihan di Motor Ranch bagi Valentino Rossi
Otomotif 4 Desember 2018, 14:30
-
Luca Marini: Mustahil Menjadi 'Valentino Rossi'
Otomotif 4 Desember 2018, 13:50
-
Marini Tekad ke MotoGP Sebelum Rossi Pensiun
Otomotif 4 Desember 2018, 12:40
-
Rossi Prediksi Lorenzo Lebih Cepat darinya di Uji Coba Malaysia
Otomotif 4 Desember 2018, 11:25
-
Lewis Hamilton Terima Undangan Valentino Rossi ke Motor Ranch
Otomotif 4 Desember 2018, 10:00
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR