
Bola.net - - Menjelang MotoGP 2019, CEO Sepang International Circuit (SIC) sekaligus pimpinan tim Petronas Yamaha, Datok Razlan Razali telah melancarkan taruhan pada pimpinan Red Bull KTM Tech 3, Herve Poncharal baru-baru ini. Meski timnya bakal berstatus debutan, Razali mengaku sangat ingin mengalahkan Tech 3, dan Poncharal akhirnya angkat bicara sekaligus menerima tantangan tersebut.
Kedua pria ini dikenal memiliki hubungan baik, dan makin dekat usai perwakilan Malaysia, Hafizh Syahrin dipastikan bergabung dengan Tech 3 sejak awal 2018. Mulai musim depan, Razali pun menurunkan tim baru, menggantikan posisi Tech 3 sebagai tim satelit Yamaha. Menaungi Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo, Razali punya harapan tinggi.
"Saya punya taruhan personal dengan Herve! Akhirnya saya akan berada di grid MotoGP bersamanya. Kami akan jadi rival di lintasan, namun tetap teman di luar. Tentu ada banyak tim yang harus kami kalahkan, tapi kami harus mengalahkan Herve lebih dulu. Tahun ini saya menghabiskan banyak waktu dengan Tech 3 karena ada Hafizh. Kini saya harus sedikit mengubah posisi dan mengawasi Hafizh," ujarnya lewat Crash.net.
Prediksi Razali Bakal Menang
Lewat Corsedimoto, Poncharal pun mengaku telah menerima tantangan dari Razali, meski sedikit merendah. Menurutnya, Petronas Yamaha memiliki kemungkinan lebih besar untuk menang, karena digawangi oleh Morbidelli dan Quartararo. Selain itu, fakta bahwa Morbidelli bakal mengendarai YZR-M1 spek pabrikan diyakini Poncharal akan mempermudah Petronas Yamaha meraih hasil baik.
"Kita lihat saja poin yang bisa dikumpulkan para rider kami, tapi logisnya Razlan bakal ada di depan. Franco debutan terbaik tahun ini dan juara dunia Moto2 tahun lalu. Ia akan punya motor yang sama dengan Maverick Vinales dan Valentino Rossi, spek pabrikan sepenuhnya. Ia bakal sangat kuat, dan Fabio, yang bagi saya merupakan rider muda paling bertalenta di MotoGP, telah menjalani uji coba yang baik di atas M1," ujarnya.
Bersikap Realistis
Pria asal Prancis ini juga menyatakan bahwa, meski Hafizh Syahrin dan Miguel Oliveira akan mendapatkan motor spek pabrikan, RC16 masih merupakan motor yang berada dalam tahap pengembangan. Ia tak yakin bisa memenangkan taruhan dengan Razali, namun tak memungkiri bahwa taruhan ini membuat timnya semakin bersemangat.
"Dengan penuh rasa hormat, untuk mengalahkan Franco dan Fabio, motor kami masih jauh tertinggal. Rider-rider kami sudah bagus, kami punya dua motor pabrikan, tapi kombinasi KTM-Syahrin-Oliveira tampaknya belum akan sekuat Yamaha-Morbidelli-Quartararo. Meski begitu, taruhan ini bagai tantangan dan membuat kami makin bersemangat. Kami akan melakukan segalanya demi mengalahkan mereka," pungkas Poncharal.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang MotoGP 2019, Morbidelli Pede Sekaligus Gugup
Otomotif 27 Desember 2018, 15:30
-
Dovizioso Legawa Rossi Masih Jadi Rider Italia Terpopuler
Otomotif 27 Desember 2018, 12:00
-
Tech 3 KTM Terima Tantangan Petronas Yamaha di MotoGP 2019
Otomotif 27 Desember 2018, 11:15
-
Marc Marquez Tegaskan Ogah Pindah ke Yamaha
Otomotif 27 Desember 2018, 10:20
-
Valentino Rossi Tetap Balapan Andai Raih Gelar Ke-10
Otomotif 26 Desember 2018, 16:00
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR