
Bola.net - Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, memaklumi pengakuan Jorge Lorenzo yang sempat terpikir untuk pensiun akibat rangkaian nasib buruknya di MotoGP musim ini. The Doctor menyatakan bahwa keraguan macam itu wajar saja dialami para pebalap yang tengah terpuruk.
Selain kesulitan beradaptasi dengan RC213V sejak bergabung dengan Repsol Honda awal musim ini, Lorenzo mengalami berbagai rangkaian cedera, puncaknya adalah keretakan tulang belakang akibat kecelakaan hebat di Assen, Belanda, yang membuatnya harus absen selama empat seri.
"Ini situasi yang sangat sulit bagi Jorge, karena hasil baik tak segera datang. Selain itu, tampaknya ia sangat kesulitan dengan Honda. Ia berkali-kali mengalami kecelakaan, dan tak ada satu pun dari kami suka terjatuh," ungkap Rossi kepada Marca di Silverstone, Inggris, Kamis (22/8/2019).
Sudah Pikirkan Segalanya

"Ketika cedera, situasi fisik dan mental pun terpengaruh: punggung Anda sakit, Anda tak bisa tidur, dan Anda akan bertanya, 'Apa yang harus kulakukan?' Inilah yang mungkin ia pikirkan, dan kami semua pasti pernah berpikir begitu," tutur sang sembilan kali juara dunia.
Rossi, yang juga sempat terpuruk bersama Ducati pada 2011-2012, sepakat dengan pernyataan Lorenzo dalam sesi jumpa pers, bahwa keraguan soal kehidupan dan kariernya menghilang saat cedera punggungnya mulai membaik.
"Seperti yang ia bilang, ketika Anda mulai merasa lebih baik, suasana hati juga ikut membaik. Lagi pula, Jorge adalah rider yang sangat kuat dan bisa mengerahkan banyak hal. Saya rasa ia sudah memikirkan segalanya," ungkap Rossi.
Lorenzo Bantah Negosiasi Ducati
Rossi juga menanggapi Lorenzo yang membantah bahwa manajemennya tak melakukan negosiasi dengan Ducati selama ia absen.
"Jorge sudah berkata jujur bahwa ia sempat memikirkan kemungkinan pensiun, bukan pergi ke Ducati. Ya, dia sendiri yang bilang tidak. Tapi saya bahkan tak tahu apakah orang-orang Jepang membaca koran!" pungkasnya.
Lorenzo, yang absen dari pekan balap MotoGP Belanda, Jerman, Ceko, Austria, akan kembali turun lintasan di Silverstone akhir pekan ini.
Sumber: Marca
Baca Juga:
- Miguel Oliveira Bersedia Gantikan Johann Zarco di Tim Pabrikan KTM
- Jack Miller: Tak Perlu Banding-bandingkan Saya dan Jorge Lorenzo
- Cal Crutchlow Sebut 2020 Bisa Jadi Musim Terakhirnya di MotoGP
- Valentino Rossi: Johann Zarco Mirip Saya Saat di Ducati
- Jack Miller Sulit Tolak Tawaran KTM untuk MotoGP 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Valentino Rossi: Jorge Lorenzo Rider Kuat, Masih Bisa Kompetitif
Otomotif 23 Agustus 2019, 15:10
-
Valentino Rossi: Johann Zarco Mirip Saya Saat di Ducati
Otomotif 23 Agustus 2019, 10:40
-
Akur dengan Rossi, Vinales: Tak Ada Rider Nomor Satu di Yamaha
Otomotif 22 Agustus 2019, 14:45
-
Valentino Rossi: Cuaca Cerah Silverstone Kunci Sukses Yamaha
Otomotif 22 Agustus 2019, 09:10
-
Valentino Rossi Anggap Lorenzo Baldassarri 'Lulus Sekolah'
Otomotif 21 Agustus 2019, 15:25
LATEST UPDATE
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR