Bola.net - - Valentino Rossi tak menutup kemungkinan bakal membantu sang tandem, Maverick Vinales dalam merebut gelar dunia dalam empat seri tersisa, meski Movistar Yamaha MotoGP mengaku takkan menurunkan perintah team order kepada kedua pembalapnya.
Menjelang MotoGP Jepang di Twin Ring Motegi akhir pekan ini, Vinales tertinggal 28 poin dari Marc Marquez di puncak klasemen, dan 12 poin dari Andrea Dovizioso di peringkat kedua. Rossi pun mengaku belum diminta untuk membantu rider berusia 22 tahun itu.
"Saat ini saya tak diminta. Biasanya Yamaha tak melakukannya (team order), tapi semua sangat tergantung situasi klasemen. Jika sangat, sangat ketat, bisa jadi kami melakukannya," ujar The Doctor kepada Crash.net di Motegi.
Tiga rider yang terlibat dalam perebutan gelar tahun ini, uniknya juga membela tiga pabrikan berbeda. Maka selain Rossi, Dani Pedrosa (Honda) dan Jorge Lorenzo (Ducati) juga bisa membantu tandem masing-masing untuk merebut gelar.
"Ini situasi menarik, karena ketiga pabrikan ini punya rider kedua yang sama-sama cepat dan bisa membantu rider pertama meraih gelar. Jadi kita lihat saja nanti," tutur sang sembilan kali juara dunia tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Valentino Rossi Tak Tutup Kemungkinan Bantu Vinales
Otomotif 12 Oktober 2017, 16:00
-
Valentino Rossi Akan Lakukan 'Segalanya' demi Motegi
Otomotif 12 Oktober 2017, 10:00
-
Sudah Layakkah Valentino Rossi Dianggap 'Tua'?
Otomotif 11 Oktober 2017, 16:00
-
'Rossi Tahu Kapan Harus Pensiun, Tapi Bukan Sekarang'
Otomotif 11 Oktober 2017, 13:00
-
'Tiga Seri Flyaway Bakal Berat bagi Valentino Rossi'
Otomotif 11 Oktober 2017, 12:00
LATEST UPDATE
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 09:21
-
5 Pemain Kunci Barcelona untuk Kalahkan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR