
Bola.net - Indonesia resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 mendatang. Hal ini bisa tentunya menjadi momentum kebangkitan karier sepak bola pemain muda, seperti yang terjadi pada Inggris enam tahun lalu.
Timnas Inggris U-17 adalah kampiun pada Piala Dunia U-17 tahun 2017 lalu di India. Three Lions muda tergabung di grup F bersama Irak, Meksiko, dan Chile.
Mereka lolos sempurna dari fase grup dengan mengumpulkan sembilan poin. Akhirnya, anak-anak asuh steve Cooper tersebut menang di partai final dengan skor 5-2 melawan Spanyol (28/10/2017).
Inggris saat itu diisi oleh pemain-pemain berbakat yang dinilai menjadi bintang di masa depan. Namun, bagaimana nasib mereka sekarang?
Simak ulasan lengkapnya di bawah sini, Bolaneters.
Phil Foden

Phil Foden dinobatkan sebagai pemain terbaik pada Piala Dunia U-17 tahun 2017. Ia saat ini berseragam Manchester City.
Foden adalah didikan akademi Manchester City. Pemuda 23 tahun tersebut kini menjadi pemain utama di kubu The Citizens.
Penyerang sayap kiri tersebut baru saja membantu Man City meraih treble 2023. Foden juga menjadi pemain termuda yang berhasil mendapat lima trofi Premier League.
Marc Guehi

Marc Guehi adalah sosok bek tengah utama Timnas Inggris U-17 di Piala Dunia U-17 2017 lalu. Ia berasal dari akademi Chelsea.
Saat ini, Guehi merumput di Premier League bersama Crystal Palace. Ia menjadi pemain The Eagles sejak musim 2021/22 setelah dijual The Blues.
Guehi menjadi bek tengah utama selama dua musim terakhir di Stadion Selhurst Park tersebut. Sayangnya, ia belum mempersembahkan satu pun gelar kepada Crystal Palace.
Jadon Sancho

Jadon Sancho adalah rekan Foden di akademi Manchester City. Namun, mereka saat ini menjadi rival, dengan Sancho berada di kubu Manchester United.
Sancho keluar dari Man City pada musim 2017/18 ke Borussia Dortmund. Ia tampil luar biasa di klub Jerman tersebut selama empat musim dengan mempersembahkan dua trofi.
Penyerang sayap kiri tersebut kita memasuki musim kedua bersama Setan Merah. Bersama mereka, dia berhasil meraih satu trofi Carabao Cup (2023).
Rhian Brewster

Rhian Brewster adalah top skor pada Piala Dunia U-17 India tahun 2017. Ia membuat delapan gol selama kompetisi tersebut.
Brewster merupakan pemain akademi dari Liverpool. Akan tetapi, dia saat ini adalah penggawa dari Sheffield United yang bergabung pada musim 2020/21 lalu dari The Reds.
Striker tersebut kini sedang mengalami cedera dari pertengahan musim 2022/23. Beruntungnya, ia bersama The Blades kembali promosi ke Premier League untuk musim 2023/24.
Sumber: Transfermarkt
Penulis: Raka Darmawan (Peserta program Magang Merdeka 2023)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- 4 Peraih Gelar Golden Ball Piala Dunia U-17 Terakhir, Bagaimana Nasib Mereka Sekarang?
- 4 Top Skor Piala Dunia U-17 Terakhir, Bagaimana Nasib Mereka Sekarang?
- Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17: Ga Percaya Sebelum Udah Opening Ceremony, Ada Israel? Ta
- 8 Pemain Bintang Jebolan Piala Dunia U-17: Dari Toni Kroos hingga Jadon Sancho
- 4 Pemain yang Bisa Dipanggil Bima Sakti untuk Perkuat Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
- Timnas Indonesia Akan Berlatih di Luar Negeri untuk Persiapan Piala Dunia U-17 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Serba-Serbi Piala Dunia U-17: Segala Hal yang Perlu Anda Tahu
Piala Dunia 26 Juni 2023, 22:00
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR