Del Bosque mengatakan bahwa kekalahan tersebut membuat Spanyol belajar banyak hal baru dan bersiap memperbaiki kekurangan yang dimiliki sebelum berkompetisi di ajang Piala Dunia tahun depan.
"Kami bukannya tak terkalahkan, pertandingan lawan Brasil adalah buktinya. Saya mengucapkan selamat kepada Brasil, mereka bermain lebih baik ketimbang kami," ungkap Del Bosque kepada L'Equipe.
"Semuanya berjalan dengan baik bagi mereka, kami kecolongan gol di waktu-waktu krusial pada babak pertama. Kami tahu bahwa memenangkan pertandingan akan sangat sulit."
Del Bosque juga menekankan bahwa kekalahan yang dialami Spanyol bernilai penting karena akan membuat para pemain kembali menjejak ke bumi dan berusaha lebih keras.
"Anda tidak akan bisa selalu meraih kemenangan. Dari waktu ke waktu, penting bagi kami untuk merasakan kekalahan."
Fred dan Neymar menjadi aktor utama kekalahan Sang Juara Dunia berkat gol-gol yang mereka cetak di masing-masing awal babak dan juga akhir babak pertama. Kemenangan tersebut mempersembahkan gelar juara Piala Konfederasi keempat bagi Brasil. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar Senang Bisa Bobol Gawang Casillas
Piala Dunia 2 Juli 2013, 19:20
-
Piala Dunia 2 Juli 2013, 18:30

-
Del Bosque: Merasakan Kekalahan Itu Penting
Piala Dunia 2 Juli 2013, 14:00
-
Xavi: Lawan Brasil, Spanyol Seperti Berada di Tempat Lain
Piala Dunia 2 Juli 2013, 10:52
-
Rating 'Aneh' Final Piala Konfederasi 2013 Versi Koran Brasil
Bolatainment 2 Juli 2013, 05:25
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR