
Bola.net - Timnas Indonesia U-17 wajib siaga. Pasalnya, salah satu lawan Skuad Garuda Asia pada fase grup Piala Dunia U-17 2023, Maroko berambisi lolos ke babak 16 besar.
Keduanya tergabung dalam Grup A. Selain Timnas Indonesia U-17 dan Maroko, grup tersebut juga dihuni oleh Ekuador dan Panama.
Pada matchday pertama Grup A, Maroko akan menghadapi Panama. Duel tersebut bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, (10/11).
"Target kami adalah mendapatkan tiga poin ini (lawan Panama) agar memiliki lebih banyak peluang untuk melewati fase berikunya," ujar pelatih Maroko, Said Chiba dalam keterangan tertulis yang dibagikan LOC Piala Dunia U-17 2023, Selasa (7/11).
Untuk melaju ke babak berikutnya, Maroko harus jadi juara atau runner-up Grup A. Tiket ke 16 besar juga bisa didapatkan dengan menjadi satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.
Persiapan 4 Bulan
Maroko pun terus mematangkan persiapan menuju Piala Dunia U-17 2023. Teranyar, mereka menggelar sesi latihan di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Selasa (7/11).
"Kami sudah memulainya empat bulan lalu. Jadi kami berada di langkah terakhir. Kami sedang mempersiapkan detail kecil untuk game ini," tutur Said Chiba.
"Kami berharap akan siap dalam tiga hari," imbuhnya.
Adapun, Maroko datang ke Indonesia dengan membawa beberapa pemain yang membela klub Eropa. Di antaranya Adam Boufandar (Juventus), Naoufel El Hannach (PSG), Anas Alaoui (Eintracht Frankfurt), dan Amine Ezzarhouni (Lille).
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sip! Polri Jamin Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia Berjalan Aman
Piala Dunia 7 November 2023, 20:15
-
Profil Ethan Nwaneri: Wonderkid Arsenal yang Bela Inggris di Piala Dunia U-17 2023
Piala Dunia 7 November 2023, 15:57
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR