Anak asuh Cesare Prandelli sedang dilanda kepercayaan diri setelah berhasil mengalahkan peringkat dua, Bulgaria pada Sabtu kemarin dan Gianluigi Buffon cs akan berjuang mati-matian demi mendapatkan satu tiket ke Brasil.
Sayangnya ambisi tersebut nampaknya tak akan mudah seiring cederanya dua full-back andalan mereka, Ignazio Abate dan Luca Antonelli. Mereka sudah digantikan oleh Manuel Pasqual dan Lorenzo De Silvestri.
Di laga ini Prandelli kemungkinan akan menerapkan formasi 3-5-2 dengan menempatkan Daniele De Rossi di lini belakang menemani Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini.
Meskipun Lorenzo Insigne diragukan untuk bisa turun, namun squadra La Nazionale mendapat kabar bagus setelah kembalinya Mario Balotelli, Riccardo Montolivo dan Pablo Osvaldo dari hukuman larangan bertanding.
Sementara itu di kubu tamu, pasukan Michel Bilek mengalami hasil buruk di laga terakhir ketika mereka harus kalah di kandang sendiri melawan Armenia.
Petr Cech cs saat ini masih menempati posisi tiga klasemen dan akan bersaing dengan tiga tim lainnya, Bulgaria, Armenia, dan Denmark untuk memperebutkan jatah play-off. (bola/pra)
Prakiraan Susunan Pemain Kedua Tim

Italia (3-5-2): Buffon; Bonucci, De Rossi, Chiellini; Maggio, Candreva, Pirlo, Montolivo, Giaccherini; Osvaldo, Balotelli.
Rep. Ceko (4-2-3-1): Cech; Selassie, Limbersky, Sivok, Kadlec; Plasil, Husbauer; Rabusic, Rosicky, Jiracek; Kozak.
Data dan Fakta

- Italia masih belum terkalahkan di Grup B kualifikasi Piala Dunia 2014.
- Gli Azzurri hanya mampu bermain imbang di pertemuan terakhir melawan Republik Ceko.
Head to Head

Empat pertemuan terakhir kedua berakhir imbang untuk kedua tim dengan masing-masing mendapatkan satu kali kemenangan dan hasil imbang.
Berikut data empat pertemuan terakhir Italia kontra Republik Ceko selengkapnya.
- 07-06-2013 Rep. Ceko 0-0 Italia (WCQ)
- 22-06-2006 Rep. Ceko 0-2 Italia (Piala Dunia)
- 18-02-2004 Italia 2-2 Rep. Ceko (Friendly)
- 18-05-2002 Rep. Ceko 1-0 Italia (Friendly)
Lima Laga Terakhir Kedua Tim

Italia dan Republik Ceko sama-sama mengalami performa yang kurang konsisten di lima laga terakhir dengan masing-masing hanya mendapatkan satu kemenangan.
Berikut data lima laga terakhir yang dijalani Italia dan Republik Ceko selengkapnya.
Italia (M-K-S-S-K)
- 06-09-2013 Italia 1-0 Bulgaria (WCQ)
- 14-08-2013 Italia 1-2 Argentina (Friendly)
- 30-06-2013 Uruguay 2-2 Italia (Piala Konfederasi)
- 27-06-2013 Spanyol 0-0 Italia (Piala Konfederasi)
- 22-06-2013 Italia 2-4 Brasil (Piala Konfederasi)
Republik Ceko (K-S-S-M-K)
- 06-09-2013 Rep. Ceko 1-2 Armenia (WCQ)
- 14-08-2013 Hungaria 1-1 Rep. Ceko (Friendly)
- 07-06-2013 Rep. Ceko 0-0 Italia (WCQ)
- 26-03-2013 Armenia 0-3 Rep. Ceko (WCQ)
- 22-03-2013 Rep. Ceko 0-3 Denmark (WCQ)
Komparasi Pemain

Italia
- Rata-rata umur skuad : 26.9
- Termuda : 20 (M. Verratti)
- Tertua : 35 (G. Buffon)
- Pemain di bawah 21 tahun : 3
Republik Ceko
- Rata-rata umur skuad : 27.0
- Termuda : 21 (V. Kadlec)
- Tertua : 33 (J. Drobny)
- Pemain di bawah 21 tahun : 1
Prediksi

Meskipun tak akan mudah, namun melihat hasil kedua tim di pertandingan terakhir, tim Bolanet menjagokan Italia untuk memenangi laga ini dengan selisih tidak lebih dari dua gol. Bagaimana prediksi Bolaneters sendiri?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Preview: Kep Faroe vs Jerman, Klose Buru Rekor
Piala Dunia 10 September 2013, 13:21
-
Preview: Italia vs Rep. Ceko, Pastikan Tiket ke Brasil
Piala Dunia 10 September 2013, 06:30
-
Preview: Brasil vs Australia, Buru Kado Kemerdekaan
Piala Dunia 7 September 2013, 12:00
-
Preview: Georgia vs Prancis, Misi Kejar Spanyol
Piala Dunia 6 September 2013, 08:01
-
Preview: Italia vs Bulgaria, Target Poin Penuh
Piala Dunia 5 September 2013, 15:02
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR