Bola.net - - Eden Hazard menjadi motor serangan timnas Belgia dalam dua laga fase grup, dan juga telah mencetak dua gol hingga saat ini. Penampilannya pun menuai banyak pujian, salah satunya dari asisten pelatih timnas Belgia, Graeme Jones.
Di sepanjang musim ini, Hazard masih tetap bersinar walaupun klubnya, Chelsea, sedang mengalami keterpurukan. Bersama The Blues, Hazard tampil dalam 52 pertandingan, mencetak 17 gol dan mencatatkan 13 assist.
Dan walaupun performa klubnya sedang menurun, ia tetap mampu membawa Chelsea mengakhiri musim dengan sebuah trofi. Bahkan dalam laga melawan Manchester United di final FA Cup, ia berhasil mencetak gol melalui titik putih yang kemudian menjadi penentu kemenangan.
Sudah Seperti Messi

"Bila anda melihat final FA Cup antara Chelsea dan Manchester United, Eden memenangkan trofi sendirian untuk Chelsea pada hari itu," ujar Jones seperti yang dikutip dari Evening Standard.
"Mereka menang 1-0, Eden sukses mendapatkan penalti dan mencetaknya, dia ada dalam sebuah babak karir di mana dirinya dia menjadi seorang pemenang. Tidak banyak pemain seperti itu di sepakbola internasional. Messi salah satunya," lanjutnya.
Hazard Sedang di Puncak

"Eden sedang berada di puncak. Dia fit, kuat secara mental, dia punya pengalaman dan sangat nyaman di permainannya," tambahnya.
"Dia berada di sebuah level di mana sebelum pertandingan ia bisa mengatakan: 'Saya akan membuat pertandingan ini sendirian," pungkasnya.
Berbanding terbalik dengan Hazard, Messi sendiri mengalami kesulitan setelah Argentina gagal memenangkan dua laga pertamanya. Skuat asuhan Jorge Sampaoli itu bahkan bisa saja gagal lolos dari fase grup jika saja kalah di tangan Nigeria pada laga terakhir.
Saksikan Juga Video Ini

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar Belum Mencapai Level Ronaldo-Messi
Piala Dunia 29 Juni 2018, 16:00
-
Fakta-fakta Menarik Piala Dunia 2018 Memasuki Babak 16 Besar
Piala Dunia 29 Juni 2018, 14:10
-
Bagi Ferguson, Perilaku Messi Masih di Batas Wajar
Piala Dunia 29 Juni 2018, 14:03
-
Seperti Messi, Hazard Pun Bisa Jadi Penentu
Piala Dunia 29 Juni 2018, 13:12
-
Argentina Sudah Bekerja Keras Untuk Bantu Messi
Piala Dunia 29 Juni 2018, 10:20
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR