
Bola.net - Hasil pertandingan dan klasemen fase grup Euro 2020. Tiga laga digelar beruntun mulai Sabtu (19/6/2021) malam hingga Minggu (20/6/2021) dini hari WIB.
Spanyol lagi-lagi hanya mampu meraih hasil imbang. Tim asuhan Luis Enrique ditahan imbang oleh Polandia dengan skor 1-1 di La Cartuja, Sevilla.
Spanyol mampu unggul lebih dulu berkat gol yang dicetak Alvaro Morata di babak pertama. Polandia sukses menyamakan kedudukan berkat sundulan Robert Lewandowski di babak kedua.
Berkat hasil ini, Spanyol harus puas menduduki posisi ketiga di klasemen sementara Grup E dengan poin 2, sedangkan Polandia menduduki peringkat empat dengan 1 poin. Masih belum ada yang dipastikan lolos dari grup ini.
Grup F Masih Ketat
Sementara itu, persaingan sangat ketat terjadi di Grup F yang memang sejak jauh-jauh hari sudah digadang bakal menjadi grup neraka di pentas Euro 2020 kali ini.
Prancis yang di laga sebelumnya sukses mengahkan Jerman kini justru hanya mampu bermain imbang 1-1 kala menghadapi tuan rumah Hungaria.
Hungaria unggul pada menit 45+2 lewat Attila Fiola. Pada menit ke-66, Prancis mencetak gol yang menghindarkan mereka dari kekalahan lewat aksi Antoine Griezmann.
Kemudian, Portugal yang di matchday pertama sukses menghajar Hungaria kini harus menyerah dari Jerman dengan skor 2-4.
Dua gol Jerman lahir dari aksi bunuh diri pemain Portugal, masing-masing Ruben Dias dan Raphael Guerreiro. Sementara itu, dua gol lainnya dicetak Kai Havertz dan Robin Gosens. Portugal sendiri mencetak dua gol masing-masing lewat aksi Cristiano Ronaldo dan Diogo Jota.
Hasil Pertandingan
Hasil pertandingan Euro 2020 pada Sabtu malam dan Minggu dini hari WIB:
Grup E
- Spanyol 1-1 Polandia
Grup F
- Hungaria 1-1 Prancis
- Portugal 2-4 Jerman
Daftar Tim Lolos Babak 16 Besar Euro 2020
Italia [Grup A]
Belgia [Grup B]
Belanda [Grup C]
Simak juga daftar klasemen fase grup Euro 2020 di bawah ini ya Bolaneters.
Klasemen Grup F
Sumber: Sofascore (klasemen)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Video: Spanyol Ditahan Imbang Polandia 1-1 di Grup E Euro 2020
Piala Eropa 20 Juni 2021, 05:35
-
Man of the Match Spanyol vs Polandia: Jordi Alba
Piala Eropa 20 Juni 2021, 04:55
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR