
Inggris menjaga rekor kemenangan di Kualifikasi Euro 2016 usai mengandaskan Estonia dua gol tanpa balas dalam laga yang digelar di Wembley, Sabtu (10/10) dini hari WIB.
Dua gol di akhir masing-masing babak lewat Theo Walcott dan Raheem Sterling sudah cukup untuk membawa The Three Lions melewati partai kesembilan di Grup E dengan rekor kemenangan 100 persen.
Bertindak sebagai tuan rumah, Inggris langsung menekan sejak menit awal. Sayang peluang Walcott dari jarak dekat masih gagal membuahkan hasil.
Berkali-kali peluang untuk membuka skor didapat tuan rumah, namun penyelesaian akhir yang buruk membuat skor imbang tanpa gol terus bertahan hingga menjelang babak pertama usai.
Saat babak pertama sepertinya berakhir dengan skor 0-0, Walcott akhirnya sukses memecah kebuntuan. Menerima assist Ross Barkley, Walcott yang lolos dari perangkap offside dengan mudah menaklukkan kiper Estonia, Mihkel Aksalu. Inggris unggul 1-0 hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, pola yang sama kembali terjadi. Pasukan Roy Hodgson mendominasi penguasaan bola maupun peluang yang didapat. Namun lagi-lagi mereka kurang tenang di kotak penalti lawan.
Hodgson melakukan perubahan dengan memasukkan bomber yang sedang onfire di Premier League, Jamie Vardy untuk menggantikan Walcott di menit 83.
Keputusan ini terbukti tepat karena dua menit berselang Vardy sukses memberikan assist bagi terciptanya gol Sterling. Sejatinya Vardy memiliki kesempatan menembak sendiri, namun striker Leicester City itu memiliki memberikan bola kepada Sterling yang berlari dari lini kedua. Bola pun sukses dicocor Sterling menjadi gol.
Skor 2-0 menjadi hasil akhir laga ini. Dengan kemenangan ini, Inggris makin perkasa di puncak klasemen Grup E dengan poin absolut 27 dari sembilan laga. Sementara Estonia tertahan di peringkat keempat dengan 10 angka.
Susunan Pemain
Inggris: Hart; Clyne, Cahill (c), Smalling, Bertrand; Lallana (Chamberlain 73'), Milner, Barkley (Alli 88'); Walcott (Vardy 83'), Kane, Sterling.
Estonia: Aksalu; Teniste, Jaager, Klavan (c), Pikk; Dmitrijev (Lindpere 70'), Mets; Zenjov, Vassiljev, Kallaste (Luts 88'); Purje (Puri 70'). (bola/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Spanyol vs Luksemburg: Skor 4-0
Piala Eropa 10 Oktober 2015, 04:06
-
Hasil Pertandingan Inggris vs Estonia: Skor 2-0
Piala Eropa 10 Oktober 2015, 04:04
-
Gol Alexis Sanchez Ikut Benamkan Brasil 2-0
Piala Dunia 9 Oktober 2015, 08:50
-
Hasil Pertandingan Prancis vs Armenia: Skor 4-0
Piala Eropa 9 Oktober 2015, 04:40
-
Hasil Portugal vs Denmark: Skor 1-0
Piala Eropa 9 Oktober 2015, 04:06
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR