
Bola.net - - Portugal menjuarai UEFA Nations League edisi perdana usai sukses menumbangkan Belanda dengan skor tipis 1-0 dalam partai final yang digelar di Estadio do Dragao, Porto, Senin (10/6) dini hari WIB.
Usai kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Portugal berhasil unggul berkat gol tunggal yang dicetak Goncalo Guedes di pertengahan babak kedua.
Kemenangan ini pun membuat Portugal berhak menjadi negara pertama yang menjuarai ajang UEFA Nations League. Belanda berada di posisi runner-up, sedangkan sebelumnya Inggris sudah memastikan diri menjadi juara ketiga.
Babak Pertama
Bermain di depan publik sendiri membuat Portugal berusaha langsung tampil menggebrak sejak menit pertama. Namun belum ada peluang tuan rumah yang berbuah gol di awal babak pertama.
Para pemain bertipe ofensif yang dimiliki Portugal, mulai dari Cristiano Ronaldo, Bernardo Silva, hingga Bruno Fernandes berkali-kali mengancam gawang Jesper Cillessen.
Total ada 12 tembakan yang dibuat skuat Portugal sepanjang babak pertama, berbalik dengan catatan tembakan Belanda yang masih nihil. Meski demikian, skor 0-0 tetap bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Ronald Koeman melakukan perubahan strategi dengan memasukkan Quincy Promes untuk menggantikan Ryan Babel.
Perubahan ini membuat Belanda lebih berani keluar menyerang. Meski demikian, Memphis Depay cs masih kesulitan membongkar pertahanan rapat tuan rumah.
Setelah terus-menerus gagal, Portugal akhirnya berhasil memecah kebuntuan ketika laga berjalan satu jam lewat tembakan Guedes meneruskan assist Bernardo Silva. Portugal kini memimpin 1-0.
Tertinggal satu gol membuat Belanda berupaya untuk bangkit. Sayang peluang yang didapat Memphis Depay dan Marten de Roon masig gagal membuahkan hasil.
Portugal sendiri juga sempat memperoleh peluang untuk menambah keunggulan lewat Nelson Semedo, tapi usahanya masih tak menghasikan gol. Skor 1-0 untuk kemenangan Portugal pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Portugal: Rui Patricio; Semedo, Fonte, Ruben Dias, Guerreiro; Bruno Fernandes (Moutinho 81'), Danilo Pereira, William Carvalho (Neves 90'), Guedes (Rafa Silva 75'); Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo.
Belanda: Cillessen; Dumfries, De Ligt, Van Dijk, Blind; De Roon (Luuk de Jong 81'), Frenkie de Jong, Wijnaldum; Bergwijn (Van de Beek 60'), Memphis Depay, Babel (Promes 46').
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Portugal vs Belanda: Skor 1-0
Piala Eropa 10 Juni 2019, 03:43
-
Hasil Pertandingan Swiss vs Inggris: 0-0 (Pen 5-6)
Piala Eropa 9 Juni 2019, 22:39
-
Bantai Filipina, Timnas Indonesia U-23 Juara 3 Merlion Cup 2019
Tim Nasional 9 Juni 2019, 17:34
-
Hasil Pertandingan Kepulauan Faroe vs Spanyol: 1-4
Liga Inggris 8 Juni 2019, 03:45
-
Hasil Pertandingan Belanda vs Inggris: Skor 3-1
Piala Eropa 7 Juni 2019, 04:29
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR