
Bola.net - Perjalanan timnas Inggris di Euro 2020 akan dimulai ketika melawan Kroasia. Duel penyisihan Grup D ini bakal digelar di Wembley, Minggu (13/6/2021) malam WIB. Mampu menang berapa The Three Lions?
Duel Inggris vs Kroasia dalam sejarahnya selalu berlangsung seru. Dalam 10 pertemuan kedua tim di semua ajang, Inggris memang mampu unggul jumlah kemenangan. Namun hanya tipis saja.
Pasukan Gareth Southgate memiliki catatan lima kemenangan melawan Kroasia. Sementara Luka Modric dkk mampu tiga kali mengalahkan The Three Lions, dengan 2 pertemuan lain berakhir imbang.
Di dua pertemuan terakhir, Inggris bahkan tak terkalahkan ketika bertemu Kroasia. Setelah bermain tanpa gol pada 13 Oktober 2018, The Three Lions menang 2-1 di ajang UEFA Nations League.
Lantas bagaimana persiapan kedua tim menyongsong partai perdana penyisihan grup D Euro 2020 ini? Inggris patut berbangga karena di dua laga uji coba terakhir mereka selalu menang. Yakni mengalahkan Austria dan Rumania dengan skor sama 1-0.
Sementara persiapan Kroasia justru kurang. Di dua laga uji coba terakhir, Kroasia gagal meraih kemenangan. Setelah bermain imbang 1-1 melawan tim lemah Armenia, mereka kalah 0-1 dari Belgia.
Nah, bagaimana nih ketika Inggris vs Kroasia bertemu di Euro 2020? Mampukah Inggris kembali meraih kemenangan? Yuk ikutan tebak skor pertandingan Inggris vs Kroasia di bawah ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Inggris: Pickford; Walker, Stones, Mings, Chilwell; Phillips, Rice; Sterling, Mount, Foden; Kane
Kroasia: Livakovic; Vrsaljko, Caleta-Car, Vida, Gvardiol; Brozovic; Kramaric, Modric, Kovacic, Perisic; Rebic.
Head to Head Inggris vs Kroasia
Head-to-Head
- Pertemuan: 10
- Inggris menang: 5
- Gol Inggris: 21
- Imbang: 2
- Kroasia menang: 3
- Gol Kroasia: 13.
5 Pertemuan Terakhir
- 18-11-2018 Inggris 2-1 Kroasia (UNL)
- 13-10-2018 Kroasia 0-0 Inggris (UNL)
- 12-07-2018 Kroasia 2-1 Inggris (Piala Dunia)
- 10-09-2009 Inggris 5-1 Kroasia (Kualifikasi Piala Dunia)
- 11-09-2008 Kroasia 1-4 Inggris (Kualifikasi Piala Dunia).
Ikuti terus sosial media Bola.net untuk mendapatkan berita terbaru dan terlengkap seputar Euro 2020. Siapa nih jagoan kalian Bolaneters?
Jangan Lewatkan ini Bolaneters
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Berikan Dukunganmu di Euro 2020 dengan Cara Unik, Cobain Yuk!
Piala Eropa 12 Juni 2021, 17:08
-
Yuk Ikutan Tebak Skor Belgia vs Rusia di Penyisihan Grup B Euro 2020
Piala Eropa 12 Juni 2021, 09:00
-
Yuk Tebak Skor Duel Turki vs Italia di Laga Pembuka Euro 2021, Berani?
Piala Eropa 11 Juni 2021, 12:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR