
Bola.net - Jadwal lengkap semifinal Euro 2020. Duel seru akan terjadi pada babak semifinal Euro 2020 karena bakal ada pertandingan Italia vs Spanyol.
Italia melaju ke babak semifinal setelah tampil solid ketika bersua Belgia di babak perempat final. Italia menang dengan skor 2-1 atas Belgia, tim peringkat pertama FIFA.
Italia melanjutkan performa apik sejak fase grup. Bahkan, jika ditarik lebih ke belakang, Gli Azurri kini meraih kemenangan beruntun pada 32 laga terakhir.
Italia akan berjumpa Spanyol di babak semifinal. Spanyol, kata Luis Enrique, adalah tim terbaik di Euro 2020. Spanyol membuktikan itu dengan melaju ke semifinal Euro dan bakal menantang Italia.
Daftar Negara Semifinal Euro 2020
Empat negara telah memastikan lolos ke babak semifinal Euro 2020. Denmark memberi kejutan dan akan bersaing dengan negara top lainnya. Berikut adalah daftar negara yang lolos semifinal Euro 2020:
- Spanyol
- Italia
- Denmark
- Inggris
Simak juga jadwal semifinal Euro 2020 selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Italia vs Spanyol

Laga Italia vs Spanyol menjadi semifinal yang ideal. Kedua tim belum pernah kalah sejak fase grup. Spanyol lolos ke semifinal usai menyisihkan Swiss lewat babak adu penalti. Sementara, Italia menyingkirkan Belgia dengan skor 2-1.
Jadwal Semifinal Euro 2020:
- Italia vs Spanyol
- Rabu, 7 Juli 2021
- Pukul 02.00 WIB
- Stadion: Wembley
Inggris vs Denmark

Denmark untuk pertama kalinya lolos ke semifinal setelah Euro 1992 lalu. Denmark kini dalam momentum yang positif. Namun, Denmark punya lawan sulit yakni Inggris yang ingin menjadi juara di rumah sendiri.
Jadwal Semifinal Euro 2020:
- Inggris vs Denmark
- Kamis, 8 Juli 2021
- Pukul: 02.00 WIB
- Stadion: Wembley
Jadwal Final Eeuro 2020
Final Euro 2020 akan digelar di Wembley. Kini, ada empat tim yang hanya berjarak satu kemenangan untuk bisa melaju ke final Euro 2020.
Laga final akan digelar pada 12 Juli 2020, pukul 02.00 WIB. Dua tim yang berlaga di final Euro 2020 adalah pemenang laga Spanyol vs Italia dan Inggris vs Denmark.
Sumber: Bola
Baca Ini Juga:
- Euro 2020: Denmark Tak Puas Kalau Hanya Sampai Semifinal
- Gol Cepat Denmark Memang Vital, tapi Ceko Sudah Berjuang Habis-habisan
- Euro 2020: Ceko Pantas Kecewa, tapi Tak Perlu Menyesal
- Suara Fans: Denmark Lolos Bund, Kado Manis buat Eriksen, the Real Kuda Hitam
- Menyedihkan dan Memalukan! 2 Kata untuk Aksi Jatuh dan Terguling Ciro Immobile
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
7 Pemain Chelsea di Semifinal Euro 2020: Siapa Bakal Juara?
Piala Eropa 5 Juli 2021, 12:27
-
Data dan Fakta Euro 2020: Italia vs Spanyol
Piala Eropa 5 Juli 2021, 12:02
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR