
Bola.net - - Sebuah tekad diungkapkan Jordan Henderson jelang pertandingan melawan Kroasia besok. Gelandang Timnas Inggris itu menegaskan bahwa timnya siap membayar lunas dendam mereka terhadap Kroasia di Piala Dunia 2018 kemarin.
Inggris akan melakoni laga krusial besok. Mereka akan menjamu Kroasia di Wembley pada pertandingan ke empat Grup 4 UEFA Nations League A.
Pada laga ini Inggris punya motivasi yang besar untuk mengalahkan Kroasia. Maklum The Three Lions disingkirkan oleh anak asuh Zlatko Dalic di semi final Piala Dunia 2018 kemarin, sehingga mereka gagal melaju ke final.
Henderson sendiri menegaskan bahwa timnya akan memiliki motivasi ganda saat berhadapan dengan Kroasia besok. "Pertandingan ini [vs Kroasia] adalah sebuah ujian yang besar bagi kami, karena mereka adalah tim yang sangat bagus," buka Henderson kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Balas Dendam
Henderson mengakui bahwa timnya akan sangat termotivasi untuk mengalahkan Kroasia karena mereka masih merasa getir usai disingkirkan Luka Modric dan kolega di semi final Piala Dunia 2018 kemarin.
"Kami harus bermain dengan penuh percaya diri di hari Minggu. Kami harus menggunakan itu agar kami bisa mendapatkan hasil yang tepat."
"Saya yakin kalian [Media] akan menggembor-gemborkan pertandingan ini, karena ini adalah kisah yang menarik bagi kalian. Namun bagi kami, kami selalu menyimpan pertandingan ini di dalam diri kami, karena kami kalah di Semi Final Piala Dunia."
Laga Penting
Henderson sendiri menekankan bahwa laga di Wembley nanti merupakan laga yang krusial bagi Inggris, karena pemenang laga ini akan melaju ke semi final UEFA Nations League. Untuk itu Henderson menyebut bahwa timnya akan berjuang keras untuk pertandingan tersebut.
"Seperti yang sudah saya bilang, sejak kekalahan itu [vs Kroasia di Piala Dunia] kami sudah melalui banyak sekali hal dan kami harus bermain dengan baik pada hari Minggu nanti."
"Saya berharap kami bisa mengatakan banyak hal positif seusai pertandingan tersebut karena kami bisa menembus semi final lagi jika menang nanti, dan itu akan menjadi fokus kami. Namun saya yakin untuk menang tidak akan mudah, karena mereka [Kroasia] adalah tim yang fantastis." tandasnya.
Poin Krusial
Inggris dan Kroasia saat ini menempati peringkat 2 dan 3 grup 4 UEFA Nations League A. Kroasia butuh kemenangan untuk lolos ke semi final, karena mereka saat ini kalah selisih gol dari The Three Lions.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jamu Kroasia, Inggris Usung Misi Balas Dendam
Piala Eropa 17 November 2018, 11:40
-
Henderson dan Keita Akhirnya Siap Dimainkan
Liga Inggris 10 November 2018, 06:51
-
Selain Shaqiri, Liverpool Tak Bawa Henderson dan Clyne ke Belgrade
Liga Champions 5 November 2018, 20:22
-
Salah Fit dan Tak Cedera Serius
Liga Inggris 3 November 2018, 00:45
-
Henderson dan Keita Masih Akan Absen Lawan Cardiff
Liga Inggris 27 Oktober 2018, 01:55
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR