
Bola.net - Babak Kualifikasi Euro 2020 baru saja usai. 20 negara telah memastikan lolos ke putaran final Euro 2020. Sedangkan, empat slot tersisa akan diperebutkan lewat jalur play-off. Lantas, siapa yang menjadi top skor babak kualifikasi?
Ada banyak nama penyerang top yang ambil bagian dalam babak Kualifikasi Euro 2020. Persaingan pun sangat sengit. Robert Lewandowski yang menjadi raja gol di Bundesliga tampil bagus untuk Polandia dan membawa negaranya lolos ke Euro 2020.
Sedangkan, Ciro Immobile yang tampil apik bersama Lazio di Serie A belum mampu menunjukkan performa terbaiknya bersama timnas Italia. Dia bersaing dengan Andrea Belotti untuk mendapat tempat utama di Italia.
Kehadiran Cristiano Ronaldo sebagai mesin gol timnas Portugal tentu tidak boleh dilewatkan. Meskipun sudah berusia 34 tahun, Ronaldo masih tajam. Hanya saja, Ronaldo bukan pencetak gol paling banyak di Kualifikasi Euro 2020 ini.
Harry Kane Top Skor Euro 2020

Harry Kane menjadi top skor babak Kualifikasi Euro 2020. Pemain timnas Inggris tersebut mencetak 12 gol. Pemain berusia 26 tahun tersebut dua kali mencatatkan hattrick yakni saat berjumpa Montenegro dan Bulgaria.
Pemain klub Tottenham tersebut unggul satu gol dari Cristiano Ronaldo yang menjadi top skor kedua. Ronaldo mencetak 11 gol untuk Portugal. Di babak grup ini, Portugal mencetak 22 gol. Artinya, 50 persen gol Portugal dicetak Ronaldo.
Menariknya, jumlah gol Ronaldo sama dengan Eran Zahavi. Penyerang Israel tersebut memang tampil mengejutkan. Pada usia yang tidak muda lagi, 32 tahun, Zahavi tetap subur. Zahavi tercatat mencetak dua kali hattrick di fase grup.
Di bawah ketiga pemain tersebut, ada nama Alexandr Mitrovic dan Temmu Pukki yang mencetak 10 gol. Bagi, Pukki, gol-golnya memiliki arti penting karena mampu membawa Finlandia untuk pertama kali lolos ke putaran final Euro.
Harry Kane Paling Sering Terlibat Gol

Bukan hanya menjadi top skor, Harry Kane juga tercatat sebagai pemain paling sering terlibat dalam proses gol di Kualifikasi Euro 2020. Pemain asla klub Tottenham tercatat terlibat dalam 17 gol timnas Inggris.
Harry Kane mencetak 12 gol dan lima assist. Catatan tersebut unggul dari Raheem Sterling yang terlibat dalam 14 gol untuk timnas Inggris. Rincian kontribusi Sterling yakni: delapan gol dan enam assist.
Sedangkan, Ronaldo tidak sekalipun mencatatkan assist dalam delapan laga yang dimainkan di Kualifikasi Euro 2020. Pemain klub Juventus mencetak 11 gol, paling banyak di antara pemain Portugal lainnya.
17 & 14 - No players were involved in more goals than Harry Kane (17) and Raheem Sterling (14) during EURO 2020 qualifying:
— OptaJoe (@OptaJoe) November 19, 2019
H. KANE - 17 (12G, 5A)
R. STERLING - 14 (8G, 6A)
A. Dzyuba - 14 (9G, 5A)
M. Depay - 13 (6G, 7A)
E. Hazard - 12 (5G, 7A)
E. Zahavi - 12 (11G, 1A)
Believe. pic.twitter.com/NYM9BCWZXq
Sumber: Opta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Ternyata Hampir Gabung PSG Sebelum ke Juventus, Mengapa Batal?
Liga Spanyol 20 November 2019, 23:30
-
Ronaldo Sejajar dengan Bomber Israel, Harry Kane Raja Gol Kualifikasi Euro 2020
Piala Eropa 20 November 2019, 10:26
-
3 Pemain yang Mampu Nodai Rapor Cristiano Ronaldo Musim Ini
Liga Italia 20 November 2019, 09:24
-
Gol Internasional: Cristiano Ronaldo Tindas Tim Lemah, Lionel Messi Momok Tim Kuat
Piala Dunia 20 November 2019, 05:40
-
Ronaldo vs Messi di Football Manager 2020, Statistik Siapa Lebih Baik?
Bolatainment 19 November 2019, 12:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR