
Bola.net - Pelatih asal Italia Carlo Ancelotti berharap ia bisa tinggal di Real Madrid untuk waktu yang lama dan mengatakan Vinicius Junior berpotensi menjadi bintang La Liga berikutnya.
Ancelotti merapat kembali ke Madrid pada musim panas 2021 ini. Ia mengisi posisi yang sebelumnya ditempati oleh Zinedine Zidane.
Bagi Ancelotti, ini bukan pertama kalinya ia melatih Madrid. Ia pernah melatih klub tersebut sebelumya.
Saat itu waktunya di Madrid cukup singkat, yakni dua tahun saja. Ia di sana dari tahun 2013 sampai 2015.
Harapan Ancelotti setelah Balik ke Madrid
Carlo Ancelotti menjalani start yang bagus bersama Real Madrid. Meskipun sebenarnya klub itu sedang mengalami sejumlah problem.
Ia sudah menukangi klub tersebut sebanyak enam kali. Hasilnya, Madrid menang lima kali dan imbang sekali.
Ancelotti pun mengaku sangat senang dengan startnya yang bagus. Ia kemudian juga berharap hal ini membantunya bertahan lebih lama di Madrid, khususnya ketimbang masa pertamanya melatih klub tersebut.
“Bagi saya, ini seperti sedang berbulan madu. Saya berharap untuk tinggal di sini untuk waktu yang lama," ucapnya pada Radio Rai, via Football Italia.
Potensi Vinicius Jr
Real Madrid sekarang memulai era baru. Mereka berusaha memulainya dengan memakai jasa para pemain muda.
Salah satunya adalah Vinicius Jr. Carlo Ancelotti mengatakan pemain Brasil itu berpotensi untuk menjadi bintang besar La Liga berikutnya.
“Terlepas dari kenyataan bahwa sepak bola Spanyol telah kehilangan pemain penting, ada Vinicius Jr, yang bermain sangat baik dan untungnya bermain untuk kami," ujar Ancelotti.
(Football Italia)
Berita Real Madrid Lainnya:
- Prediksi Real Madrid vs Real Mallorca 23 September 2021
- Klasemen Liga Spanyol Usai Barcelona Ditahan Granada: Real Madrid di Puncak, Kalau Barca?
- Matthijs de Ligt Bakal Tinggalkan Juventus untuk Real Madrid?
- Termasuk Araujo Sang Penyelamat, Inilah Deretran Pemain Paling Ajaib Sepanjang Jornada 5 La Liga
- The Ancelotti Effect: Enam Pemain Ini Semakin Gacor di Real Madrid
- Mau Matthijs De Ligt, Chelsea dan Real Madrid Siap-siap Kere Mendadak
- Eduardo Camavinga Bawa Hoki Real Madrid!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ancelotti Bahas Masa Depannya di Madrid dan Potensi Vinicius Jr
Liga Spanyol 21 September 2021, 20:28
-
Mau Matthijs De Ligt, Chelsea dan Real Madrid Siap-siap Kere Mendadak
Liga Italia 21 September 2021, 19:00
-
The Ancelotti Effect: Enam Pemain Ini Semakin Gacor di Real Madrid
Liga Spanyol 21 September 2021, 17:54
-
Prediksi Real Madrid vs Real Mallorca 23 September 2021
Liga Spanyol 21 September 2021, 17:02
LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR