Bola.net - - Penjaga gawang Real Madrid, Thibaut Courtois tidak mau terlalu mempermasalahkan sistem rotasi yang diterapkan Julen Lopetegui. Courtois menyebut ia hanya fokus untuk membenahi permainannya agar bisa mendapatkan kesempatan bermain sebanyak mungkin.
Courtois sendiri merupakan salah satu pembelian Real Madrid di musim panas kemarin. Ia didatangkan dari Chelsea dengan mahar 35 juta Euro beberapa hari sebelum bursa transfer ditutup.
Digadang-gadang menjadi kiper utama Real Madrid, Courtois harus menerima kenyataan pahit. Ia harus legawa ketika Lopetegui lebih sering memainkan Keylor Navas di bawah mistar gawang Madrid dan kerap melakukan rotasi penjaga gawang.
Namun Courtois sendiri menegaskan bahwa ia tidak terlalu terbebani tidak menjadi starter reguler di Madrid. "Pelatih yang memutuskan siap yang bermain di tim kami," ujar Courtois kepada HLN.
Baca komentar sang kiper selengkapnya di bawah ini.
Belum Pasti
Sejauh ini sosok Keylor Navas lebih sering mendapatkan kesempatan bermain dari Courtois. Namun sang kiper membantah bahwa Lopetegui sudah menunjuk kiper Kosta Rika itu untuk menjadi kiper utama Madrid musim ini.
"Dia [Lopetegui] yang membuat keputusan siapa yang bermain, namun dia belum membuat keputusan siapa yang menjadi penjaga gawang utama."
"Sejauh ini tidak ada sistem rotasi yang baku digunakan dalam tim kami, sehingga kami masih memiliki kesempatan untuk bermain lebih banyak."
Benahi Performa
Courtois sendiri banyak dikritik karena tidak mampu memulai permainan dari belakang, namun sang kiper membantah jika ia bermain dengan sangat buruk.
"Saya tidak terlalu buruk dalam mengumpan. Mungkin saya tidak termasuk golongan kiper yang memiliki umpan terbaik, namun saya juga tidak buruk dalam memberi umpan."
"Saya berani bermain dengan kaki saya. Memang terkadang saya membuat umpan yang buruk, namun saya tahu beberapa penjaga gawang yang kalian bilang sangat jago dalam mengumpan ternyata membuat kesalahan lebih banyak daripada yang saya lakukan." tandasnya.
Statistik
Courtois sendiri sejauh ini bermain di enam laga di ajang La Liga, di mana ia baru mencatat 2 clean sheets sejauh ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketimbang Messi Atau Ronaldo, Gattuso Lebih Tertarik Bermain dengan Modric
Liga Italia 12 Oktober 2018, 22:17
-
Rivaldo Dukung Hazard Pindah ke Madrid
Liga Spanyol 12 Oktober 2018, 15:30
-
Ronaldo Tersandung Kasus Pemerkosaan, Real Madrid Tuntut Surat Kabar Portugal
Liga Spanyol 12 Oktober 2018, 13:30
-
Belum Dapat Garansi di Real Madrid, Thibaut Courtois Woles
Liga Spanyol 12 Oktober 2018, 11:45
-
Gareth Bale Perkuat Timnas Wales, Direksi Real Madrid Marah-Marah
Liga Spanyol 12 Oktober 2018, 11:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR