- Bek Real Madrid, Dani Carvajal, sepertinya tidak ingin memandang remeh siapapun yang menjadi lawan timnya. Pemain berumur 26 tahun tersebut bahkan menganggap semua pertandingan seperti babak final.
Pada hari Senin (27/8) dini hari tadi, Los Merengues sukses memetik tiga poin lagi setelah sukses menang atas Girona 4-1. Dua gol diborong oleh sang striker, Karim Benzema, sedangkan dua lainnya diciptakan Gareth Bale dan Sergio Ramos.
Ditambah dengan kemenangan atas Getafe pada pekan lalu, kini Madrid bertengger di puncak klasemen sementara La Liga dengan koleksi enam angka. Rival abadinya, Barcelona, menguntit di posisi dua dengan perolehan poin yang sama.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Dani Carvajal.
Semua Laga Seperti Final
Banyak yang meyakini laga kontra Girona, tim penghuni peringkat 10 musim lalu, bukan lawan seimbang untuk Madrid. Tetapi, Carvajal tidak ingin memandang remeh siapapun lawan klubnya.
"Kami tahu permulaan bisa memberi dampak dalam sisa perjalanan anda di musim La Liga, tetapi kami mendapatkan sesuatu dari laga demi laga dan ingin meraih tiga poin," ujar Carvajal seperti yang dikutip dari situs resmi klub.
"Kami harus menganggap setiap pertandingan seperti sedang berlaga di babak final kejuaraan," lanjutnya.
Puji Reaksi Madrid
Real Madrid sempat tertinggal lebih dulu setelah Borja Garcia sukses menjebol gawang Keylor Navas di menit ke-16. Carvajal memuji reaksi rekan-rekan setimnya saat tahu mereka harus mengejar ketertinggalan.
"Tim bereaksi dengan baik setelah gol Girona. Dua penalti yang kami dapat itu tepat, kami mendapatkan tiga angka dan merasa positif," tambah Carvajal.
"Dari awal kami ingin bermain dari belakang. Di babak pertama kami kesulitan berhubungan dengan para penyerang, tetapi di babak kedua kami menjadi lebih berbahaya dan itulah kuncinya," pungkasnya.
Selanjutnya, Los Merengues akan menghadapi Leganes dalam laga pekan keempat La Liga hari Minggu (2/9) mendatang. Pertandingan tersebut dilangsungkan di markas kebanggaan Real Madrid, Santiago Bernabeu.
Saksikan Juga Video Ini
Ingin melihat performa penyanyi-penyanyi berbakat saat melantunkan lagu resmi Asian Games 2018? Silahkan saksikan pada tautan video di bawah ini.
(rmfc/yom)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Akan Sukses Jika Bermain Sebagai Tim
Liga Spanyol 27 Agustus 2018, 20:46 -
Marcelo: Ronaldo Tetap Yang Terbaik
Liga Spanyol 27 Agustus 2018, 20:05 -
Pujian untuk Mentalitas Pemain Real Madrid
Liga Spanyol 27 Agustus 2018, 18:08 -
Liga Spanyol 27 Agustus 2018, 15:38
-
Soal Luka Modric, Direktur Inter: Siapa Dia?
Liga Italia 27 Agustus 2018, 15:29
LATEST UPDATE
-
Amorim Tegaskan Formasi Tiga Bek Bukan Biang Kerok Hasil Buruk Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 06:30 -
Diterpa Kritik Tajam, Amorim Pilih Bertahan dan Pasrahkan Nasibnya ke Dewan MU
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:59 -
Usai Rabiot, AC Milan Incar Eks Juventus Lainnya untuk Reuni dengan Allegri
Liga Italia 4 Oktober 2025, 05:32 -
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR