Bola.net - Donny van de Beek mengungkapkan bahwa Real Madrid tengah menggelar negosiasi dengan Ajax Amsterdam perihal rencana transfer dirinya musim panas ini.
Van de Beek sejatinya sudah sempat dikaitkan dengan Real Madrid sejak akhir musim kemarin. Namun rumor ini meredup karena Los Blancos tetap ngotot ingin memboyong Paul Pogba dari Manchester United.
Kini Real Madrid diyakini kembali mendekati Van de Beek dan Ajax setelah transfer Pogba kemungkinan kecil bisa diwujudkan, setidaknya untuk musim panas ini.
Pengakuan Van de Beek
Van de Beek menciptakan satu gol dan satu assist kala Ajax berhadapan dengan Vitesse Arnhem dalam laga pembuka Eredivisie, Sabtu (3/8) kemarin. Seuai laga, pemain 22 tahun itu mengungkapkan adanya negosiasi antara klubnya dengan Real Madrid.
"Memang benar bahwa Madrid tengah menggelar pembicaraan dengan Ajax, tapi saya tak bisa mengatakan lebih banyak," ungkap Van de Beek kepada Fox Sports.
"Agen saya akan berbicara dengan mereka. Real Madrid merupakan klub yang hebat, tapi Ajax masih klub yang hebat juga. Kita lihat apa yang akan terjadi," tukasnya.
Jalin Kesepakatan Pribadi
Van de Beek sendiri kabarnya telah sepakat dengan penawaran pribadi yang diajukan Real Madrid kepada pihaknya. Meski demikian, belum jelas detail dari penawaran Los Blancos.
Real Madrid disebut-sebut harus menggelontorkan dana mencapai 60 hingga 70 juta euro untuk meluluhkan Ajax agar bersedia melepas Van de Beek ke Santiago Bernabeu.
Keinginan Real Madrid mendatangkan Van de Beek memang cukup beralasan. Pasalnya, mereka baru saja kehilangan dua gelandang dalam diri Marcos Llorente dan Dani Ceballos.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Mulai Operasi Perburuan Paul Pogba
Liga Spanyol 5 Agustus 2019, 22:30
-
Ketimbang Real Madrid, Donny van de Beek Disarankan Gabung Liverpool
Liga Inggris 5 Agustus 2019, 18:20
-
Manchester City Coba Datangkan Isco
Liga Inggris 5 Agustus 2019, 17:00
-
Paul Pogba Mulai Resah, Gagal Keluar dari Manchester United?
Liga Inggris 5 Agustus 2019, 10:47
-
Rekap Transfer 2019/2020: Klub Mana yang Paling Boros?
Liga Inggris 5 Agustus 2019, 09:42
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR