
Bola.net - Kebersamaan Isco dan Real Madrid nampaknya akan segera berakhir. Sang playmaker dilaporkan mulai frustrasi dan ingin cabut dari Santiago Bernabeu.
Pemain berusia 29 tahun itu merupakan salah satu pemain yang sudah cukup lama membela Real Madrid. Ia direkrut dari Malaga pada tahun 2013 silam.
Sejak musim lalu, Isco sudah digosipkan tidak bahagia di Madrid. Ini dikarenakan jam bermain yang ia dapatkan relatif sangat terbatas.
Calciomercato mengklaim bahwa Isco sudah membulatkan tekadnya. Ia memilih untuk cabut dari Bernabeu di musim panas tahun depan.
Simak situasi transfer Isco di bawah ini.
Ingin Pergi
Menurut laporan tersebut, Isco masih tidak bahagia di Real Madrid.
Padahal Carlo Ancelotti sudah memberikannya dua start dari empat pertandingan pertamam Real Madrid di La Liga.
Sang playmaker dilaporkan masih kurang puas dengan jam bermain yang ia dapatkan sehingga ia ingin cabut dari Madrid.
Pergi Gratisan
Laporan itu mengklaim bahwa Isco akan pergi dari Real Madrid dengan status free agent.
Kontrak Isco di Real Madrid akan habis di tahun depan. Sejauh ini Ancelotti dilaporkan ingin mempertahankan sang pemain.
Namun Isco yang sudah terlanjut frustrasi di Real Madrid memutuskan untuk tetap pergi dengan status free agent.
Dua Peminat
Isco tidak perlu khawatir ke mana ia akan berlabuh musim depan.
Duo Italia, Juventus dan AC Milan siap menyambut kedatangannya.
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedri dan Para Nomine Golden Boy Awards dengan Banderol Tertinggi
Liga Champions 17 September 2021, 19:41
-
Frustrasi, Isco Minta Cabut dari Real Madrid?
Liga Spanyol 17 September 2021, 18:20
-
Makin Ramai! Real Madrid Juga Kejar Tanda Tangan Dani Olmo
Bundesliga 17 September 2021, 16:20
-
Arturo Vidal, Spesialis Kalah dari Real Madrid!
Liga Champions 17 September 2021, 05:30
-
5 Korban 7 Kemenangan, Italia Jadi Tempat Bermain untuk Real Madrid!
Liga Champions 17 September 2021, 04:00
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR