
Bola.net - Setelah berbulan-bulan spekulasi, Marcus Rashford akhirnya resmi menjadi pemain Barcelona. Ia kini berada di Jepang bersama skuad Blaugrana untuk menjalani tur pramusim.
Rashford dijadwalkan tampil dalam laga persahabatan melawan Vissel Kobe pada Minggu mendatang. Pertandingan itu bakal jadi kesempatan pertama Hansi Flick melihat langsung kualitas sang pemain.
Nama Rashford datang dengan reputasi mentereng sebagai pemain yang fleksibel secara taktik. Ia mampu beroperasi di berbagai posisi di lini serang.
Menurut laporan Diario SPORT, Rashford disebut akan menjadi aset taktis yang sangat berguna bagi Flick. Kehadirannya memberi banyak opsi bagi sang pelatih asal Jerman.
Pilihan Taktik untuk Rashford

Rashford selama ini dikenal paling nyaman bermain di sayap kiri. Posisi itu memungkinkan dia menusuk ke dalam dan melepaskan tembakan dengan kaki kanan andalannya.
Barcelona memang tengah mencari penguat di sisi kiri serangan. Sebelumnya, klub sempat mencoba mendatangkan Nico Williams dan Luis Diaz, namun gagal.
Kini dengan Lamine Yamal sudah mapan di kanan dan Robert Lewandowski tetap jadi ujung tombak utama, Rashford bisa jadi kepingan terakhir untuk lini depan impian Flick.
Tambahan Dimensi dalam Serangan

Kehadiran Rashford juga membuka opsi rotasi untuk Flick. Raphinha bisa dipindah ke tengah atau menjadi cadangan yang berpengaruh di berbagai laga.
Lebih dari sekadar winger, Rashford juga sudah sering bermain sebagai penyerang tengah. Ia sudah tampil lebih dari 160 kali di posisi tersebut.
Ia juga sempat dimainkan di sayap kanan dalam 51 laga dan beberapa kali menjadi second striker atau gelandang serang. Hal ini menunjukkan Rashford sangat fleksibel.
Produktivitas Rashford Tak Bisa Diabaikan

Rashford bukan cuma fleksibel secara posisi, tetapi juga tajam di depan gawang. Ia mencetak 138 gol dalam 426 penampilan bersama Manchester United.
Statistik ini menunjukkan Rashford bisa memberikan kontribusi besar dalam hal produktivitas. Hal ini tentu akan jadi nilai tambah untuk Barcelona.
Dengan berbagai kualitas itu, Rashford diprediksi menjadi salah satu pemain kunci Barcelona musim ini. Hansi Flick pun bisa leluasa bereksperimen dengan taktik yang lebih dinamis.
Sumber: Barca Universal
Klasemen La Liga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Vissel Kobe vs Barcelona: Skor 1-3
Liga Spanyol 27 Juli 2025, 19:32
-
Transfer Barcelona: Marcus Rashford Datang, Pau Victor Resmi Dijual
Liga Spanyol 26 Juli 2025, 05:45
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR