Bola.net - - Bintang Real Madrid Gareth Bale akhirnya dijatuhi hukuman larangan bertanding dua kali. Hukuman itu diberikan menyusul kartu merah langsung yang didapat Bale dalam pertandingan antara Madrid melawan Las Palmas.
Dalam pertandingan yang digelar di Santiago Bernabeu itu, Bale mendapatkan kartu merah saat babak kedua baru berjalan dua menit. Awalnya Bale hanya mendapatkan kartu kuning karena menendang kaki Jonathan Viera. Namun Bale terpancing provokasi Viera dan mendorong sang lawan, Viera lalu berguling ke tanah meski hanya didorong di bagian dada.
Meski tidak menyentuh bagian kepala lawan, tapi sepertinya tindakan Bale dianggap sudah masuk ranah violent conduct. Wasit pun kemudian memberikan kartu merah langsung kepada winger asal wales itu.
Asosiasi Sepakbola Spanyol mengumumkan bahwa Bale dikenai larangan bermain pada dua laga berikutnya saat melawan Eibar dan Real Betis plus hukuman denda sebesar 517 pounds atau hampir Rp 8,5 juta.
Bale sendiri sejatinya baru kembali ke tim utama setelah absen cukup lama akibat cedera engkel. Sampai sejauh ini pemain berusia 27 tahun itu sudah mencetak sembilan gol dalam 20 pertandingan untuk Los Blancos di musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Madrid Akui Karirnya Hampir Divonis Berakhir
Liga Spanyol 4 Maret 2017, 23:00
-
Saingi MU, Madrid Juga Buru Kane
Liga Inggris 4 Maret 2017, 20:51
-
Zidane Lega Kondisi Torres Baik-Baik Saja
Liga Spanyol 4 Maret 2017, 10:40
-
Zidane Akui Eibar Lawan Yang Sulit
Liga Spanyol 4 Maret 2017, 10:20
-
Liga Spanyol 4 Maret 2017, 10:00

LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR